in

Review: Etude House Moistfull Collagen Cream

Hari ini saya mau bahas Etude House Moistfull Collagen Cream. Krim perawatan kulit ini bukan lah produk baru, sudah lama tapi saya baru saja mencoba. Buat saya mencoba krim yang membuat lembab sebenarnya bukan hal yang “saya banget”. Karena saya memiliki kulit berminyak maka saya lebih menyukai produk perawatan yang memberikan hasil kering, agar normal. Tapi karena beberapa waktu lalu kulit saya sempat terasa kering maka saya memutuskan untuk mencoba produk ini. Bagaimana hasilnya?
Kenapa kulit saya bisa terasa kering? Sebenarnya tidak seluruh wajah sih, hanya beberapa bagian saja. Penyebabnya karena saya gampang alergi, rhinitis dan berakhir dengan sinusitis (yah, begitu lah) hidung saya agak mampet dan untuk menguranginya saya menggunakan uap air panas ke wajah selama beberapa hari berturut-turut dan keluhan kering pun muncul. Kulit yang saya bilang kering ini hanya saya bandingkan dengan kulit saya biasanya ya. Dan saat itu saya berpikir kalau ini waktu yang pas nih saya gunakan Etude House Moistfull Collagen Cream. 
Kenapa saya merasa ada waktu yang tepat? Pertama, saya menghindari kulit wajah terlalu berminyak karena belum tahu kan kelembabannya sejauh apa. Kedua, saya juga ingin tahu kekuatannya untuk membuat kulit saya tidak kering lagi.
Lebih lanjut, diklaim Etude House Moistfull Collagen Cream adalah krim yang memiliki kandungan kolagen super dalam partikel air. Dengan sedikit saja Moistfull Colagen Cream sudah dapat membuat kulit senantiasa terhidrasi dan membuat kulit terasa kenyal seperti jeli. Krim yang lembut ini berguna untuk mengencangkan dan menghidrasi kulit sepanjang hari, menjadikannya sehat. Dalam tes yang dilakukan oleh IC Korea menghasilkan 120 jam water effect, level kelembaban meningkat pada lapisan kulit dalam 5 hari, dan kilau kulit yang tahan 12 jam. 
Untuk kemasan asli Moistfull Collagen Cream berisi 75 ml dan berat 160 g. Berwarna oranye dan tutup putih dengan paduan oranye di bagian atas tutup. Sedangkan yang saya coba hanya kemasan tester yang berisi kurang lebih 1 ml untuk dipakai sekitar 4 kali. 

komposisi:
Hydrolyzed Collagen, Butylene Glycol, Cyclopentasiloxane, Glycerin, Cyclohexasiloxane, Glyceryl Polymethacrylate, Hydrogenated Lecithin, Cetearyl Alcohol, Adansonia Digitata Fruit Extract, Adansonia Digitata Seed Oil, Betaine, Kaolin, Cetyl Ethylhexanoate, Pca Dimethicone, Dimethiconol, Glyceryl Stearate, Sodium Polyacrylate, Stearic Acid, Silica, Ammonium Acryloyldimethyltaurate/Vp Copolymer, Poloxamer 407, Polyglyceryl-3 Methylglucose Distearate, Phytantriol, Ppg-5-Laureth-5, Hydrogenated Polydecene, Hydrogenated Polyisobutene, Alcohol, Water, Disodium Edta, Phenoxyethanol, Fragrance



Kolagen yang digunakan pada Moistfull Collagen Cream berasal dari kolagen laut, bukan didapatkan dari hewan. 

Cara penggunaan Etude House Moistfull Collagen Cream adalah dengan mengoleskan krim ke seluruh wajah sambil dipijat ringan. Kemudian krim yang tersisa dapat ditepuk-tepuk ke wajah untuk mempercepat penyerapannya. Krim ini dapat digunakan oleh semua umur, pagi dan malam. Digunakan pada langkah terakhir perawatan dan dapat digunakan sebelum makeup.

Berdasarkan pengalaman saya saat pemakaian, ketika mengeluarkan krim dari kemasan akan tercium wangi bunga khas Etude House yang agak menyengat. Menurut saya Moistfull Colagen Cream ini agak berminyak. Sesaat dioleskan ke seluruh wajah, terasa seperti ada lapisan yang melembabkan wajah. Namun saya tidak merasakan efek seperti air atau kulit berkilau. Mungkin karena saya hanya pakai 4 kali saja. Selain itu, yang saya rasakan saat digunakan di wajah yang kering ketika malam, paginya saya merasa wajah jadi lebih lembab namun lebih berminyak terutama di daerah T. Tidak ada sensasi perih, panas, atau cekit-cekit ketika dipakai walaupun saat itu kulit saya lebih sensitif. Dari pengalaman ini saya rasa akan lebih cocok Moistfull Colagen Cream untuk pemilik kulit normal cenderung kering.

Dapat gratis dari Tester Korea. Harga 75 ml sekitar KRW 17.000 atau sekitar Rp 200.000

(+)
Kolagen dari tumbuhan, bukan dari hewan
Segala umur

(-)
Mahal
Wanginya menyengat
Berminyak
Tidak cocok di wajah berminyak saya

Buat saya produk ini memang tidak terlalu spesial selain kulit saya kurang cocok dengan krimnya.

Semoga ulasan ini dapat sedikit membantu. Terima kasih sudah membaca dan sampai jumpa :*

What do you think?

Written by virgo

Anggarkan Rp 32 M Pemeliharaan Jalan

Presiden Jokowi Izinkan Pembangunan 34 Pembangkit Listrik Yang Mangkrak Diteruskan