in

Belawan Dominasi Dayung

MEDAN ( Berita ) : Kecamatan Medan Belawan mempertahankan gelar juara umum cabang dayung Porkot Medan VIII/2016 di Pelabuhan Lantamal Belawan, Minggu (30/10).

Kontingen Belawan mendominasi dengan meraih 5 dari total 7 medali emas yang diperebutkan. Belawan juga menyabet 1 perak dan 1 perunggu. Posisi kedua ditempati Medan Labuhan dengan 2 emas dan 3 perak. Medan Marelan urutan ketiga dengan 2 perak.

Medali emas Belawan disumbangkan Wawan Gunawan dari nomor kayak 1 putra 1.000 m. Medali perak diraih pedayung Belawan lainnya, M Farman. Ibrahim memberikan sumbangsihnya di nomor andalannya kayak 1 putra 500 m. Medali perak direbut Immanuel Napitupulu (Labuhan) dan perunggu milik M Farhan (Belawan).

Emas Belawan lainnya disumbangkan Dedy Syahputra yang kemarin meraih 2 keping emas. Dedy menjadi satu-satunya peserta yang berhasil finish di nomor canoe 1 putra 1.000 m. Emas kedua diraihnya setelah tampil tercepat di nomor canoe 1 putra 500. Belawan menutup dominasinya di nomor dragon boat setelah menambah koleksi emas.

Ketua Pengcab PODSI Kota Medan, R Sijabat, mengatakan Porkot kali ini terjadi peningkatan peserta signifikan, di mana tercatat 63 peserta ambil bagian. “Ada peningkatan peserta yang signifikan dibanding Porkot sebelumnya. Ini merupakan hasil dari sosialisasi yang kami lakukan selama ini,” katanya. (WSP/m47/B)

What do you think?

Written by virgo

Polisi Ringkus TO Bandar Narkoba

Kapolri Imbau Masyarakat Jangan Mudah Terprovokasi