in

Bendung Katulampa di Bogor dalam status siaga 3 setelah hujan seharian

Jakarta (ANTARA) – Hujan yang mengguyur kawasan Puncak, Cisarua, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, sejak dini hari membuat Bendung Katulampa berstatus siaga 3 pada Jumat.

Pelaksana Bendung Katulampa Andi Sudirman mengatakan tinggi muka air (TMA) Sungai Ciliwung di Bendung Katulampa tercatat 90 sentimeter pada pukul 11.00 WIB. “Pada pukul 11.00 WIB TMA Ciliwung mencapai 90 sentimeter dengan status siaga 3,” ujar Andi.

Berdasarkan pantauan di kawasan Gunung Mas, Cisarua, hujan turun tanpa henti sejak dini hari hingga siang hari. Intensitas hujan juga disertai kabut tebal yang menyelimuti kawasan Puncak.

Sebelum naik status siaga 3, pada pukul 10.23 WIB, TMA Ciliwung masih berada di angka 80 sentimeter dengan status siaga 4 atau normal. Kondisi cuaca di sekitar bendung terpantau gerimis.

Sementara itu, tinggi muka air di Pintu Intake Kalibaru atau Saluran Induk Katulampa tercatat stabil di angka 30 sentimeter.

Petugas Bendung Katulampa terus melakukan pemantauan debit air Sungai Ciliwung seiring masih berlangsungnya hujan di wilayah hulu.

Masyarakat di sepanjang aliran Sungai Ciliwung diimbau untuk tetap waspada terhadap potensi kenaikan debit air apabila hujan dengan intensitas sedang hingga tinggi terus terjadi.

What do you think?

Written by Julliana Elora

Jadwal lengkap BTS World Tour 2026-2027, Indonesia kebagian Desember

Inter Milan kokok di puncak klasemen sementara Liga Italia