ACEHTREND.CO, Banda Aceh – Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) Senin 13 November 2017 besok, dijadwalkan bersilaturrahmi dengan ulama se-Aceh setelah salat zuhur di Hotel Mekkah Banda Aceh.
Panitia silahturahmi AHY dengan ulama Aceh, Ismi Amran, kepada aceHTrend mengatakan bahwa agenda pertemuan AHY dengan ulama dan pimpinan dayah se Aceh tersebut rencananya akan dihadiri sekitar seratus tokoh ulama dan pimpinan dayah yang tersebar di seluruh Aceh.
“Kami juga mengundang ulama karismatik seperti Abu Tumin, Abu Kuta Krueng, Waled Hasanoel Basri (Abu Mudi), Waled Nuruzzahri (Waled Nu), Abu Ishak Lamkawi, dan Abu Asnawi Lamno. Alhamdulillah sebahagian dari para guru kita sudah konfirmasi untuk hadir,” ujar pria yang juga Wakil sekretaris DPD I Partai Demokrat Aceh itu, Minggu (12/11/2017).
Selain bertemu dengan ulama kharismatik Aceh, AHY dalam kunjungnya pada Senin hingga Rabu 15 November 2017 juga akan memberi kuliah umum kebangsaan di tiga tempat di Aceh.
Ketiga tempat yang akan diisi kuliah umum oleh AHY yakni, Universitas Syiah Kuala Banda Aceh yang akan dihadiri oleh dua ribu peserta. Gedung Meusapat Ureung Pidie yang difasilitasi oleh KNPI Pidie dan akan dihadiri oleh 1.500 orang peserta, dan Universitas Malikussaleh, Lhokseumawe yang akan dihadiri soleh 1.700 orang peserta.
Kiprah putra sulung Presiden Republik Indonesia ke enam Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), sejak pensiun muda dari dinas kemiliteran dan maju di pertarungan Pilkada DKI 2017 lalu terus bergerak.
Pada 10 Agustus 2017 lalu, AHY melakukan sebuah terobosan dengan mendirikan sebuah lembaga bernama The Yudhoyono Institute, dan AHY sendiri kemudian menjabat sebagai Direktur Eksekutif.
The Yudhoyono Institute merupakan sebuah lembaga think tank yang membuat kajian-kajian strategis di Indonesia dan regional dengan mengangkat tiga isu utama yaitu liberty (kebebasan), prosperity (kemakmuran), dan security (keamanan). Salah satu programnya adalah kunjungan ke kampus-kampus yang ada di seluruh Indonesia.
Sebagai Direktur Eksekutif, suami dari Annisa Pohan tersebut telah memberikan kuliah umum di berbagai kota yang ada di sejumlah provinsi di Indonesia. Dikutip dari website resminya TheYudhoyonoInstitute.org, diperoleh informasi bahwa berbagai kampus di NTB, Sumatera Selatan, Sumatera Barat, Jawa Timur, Jawa Tengah, Batam, Makasar dan Riau telah dikunjungi dan semuanya berlangsung dengan meriah.[]