in

Google Primer : Paham Bisnis dengan Cepat, Pelajaran Bisnis 5 Menit

Inilah beberapa pelajaran dan keterampilan utama yang akan kamu dapatkan dari aplikasi pendidikan Google Primer, yaitu perencanaan bisnis, membangun merek, website, pemasaran via email dan media sosial.

Google Primer adalah aplikasi pendidikan yang cepat dan mudah untuk mempelajari keterampilan bisnis dan pemasaran baru. Kami memberi Anda pelajaran singkat yang bisa dilakukan kapan pun kamu memiliki waktu 5 menit. Tutorial interaktif membantu kamu mempelajari topik baru dengan cepat, seperti perencanaan bisnis, pemasaran konten, SEO, analisis, periklanan digital, penjualan pencitraan merek, dan banyak lagi. Dan kamu bisa mendapatkan ringkasan dari pelajaran yang sudah kamu dapatkan serta panduan langkah selanjutnya yang sudah disimpan untuk kamu.

screenshot_20180307-044428-2

Adapun pelajaran dan keterampilan lengkap yang dapat kamu peroleh dari Google Primer adalah :

PERENCANAAN BISNIS

  • Temukan ide bisnis yang tepat untukmu
  • Merancang rencana bisnismu
  • Memilih mitra bisnis yang tepat
  • Membuat anggaran untuk bisnis berskala kecil
  • Bebas lelah dan stress saat memulai bisnis
  • Berkembang dengan bootstrapping
  • Pilih namamu, dapatkan suksesmu

MEMBANGUN MEREK

  • Membangun identitas merek yang kuat
  • Komunikasi merek yang efektif
  • Raih pelanggan dengan produk yang unik
  • Membangun karakter produk dengan pedoman kreatif
  • Tentukan pelanggan yang spesifik
  • Tarik perhatian orang, lalu buat produk 

WEBSITE

  • Mengembangkan bisnis melalui website
  • Memilih nama domain dan host
  • Desain website versi seluler yang bersahabat
  • Menarik perhatian dengan SEO (Search Engine Optimization)
  • Gambar website yang bercerita

PEMASARAN VIA EMAIL

  • Jadikan email pemasaran senjata rahasiamu
  • Membuat daftar email tanpa menjadi spam
  • Tips membuat email yang efektif
  • Menarik minat pelanggan lewat otomatisasi email
  • Pentingnya memiliki email bisnis 

MEDIA SOSIAL

  • Bertahan dan berkembang di media sosial
  • Beriklan di media sosial
  • Bagi-bagi hadiah secara online
  • Sukses lewat influencer di media sosial
  • Perbaiki kemampuan komunikasi agar bisa bekerjasama
  • Bangun jejaring sosial yang efektif

Aplikasi ini disediakan oleh Google Learn Apps yang bermarkas di Google Inc 1600 Amphitheatre Pkwy Mountain View CA 94043 USA.

Aplikasi Google Primer yang luar biasa ini dapat didownload DI SINI  

kamu juga
bisa menulis karyamu di vebma,dibaca jutaan pengunjung,dan bisa menghasilkan juta
rupiah setiap bulannya,

What do you think?

Written by Julliana Elora

Sebelum Ramadlan Tiba, Siapkan Dulu 5 Hal Ini Agar Ramadhanmu Lebih Indah

Pemerintah Aceh Akan Tindaklanjuti Tuntutan Buruh