Berbagai fanbase Harry Potter sudah mewanti – wanti para fans bahwa akan ada game baru Harry Potter, Harry Potter: Wizards Unite. Para fans pun jadi menanti – nanti dan gak sabaran sama gimana serunya game ini jadinya mengingat trailer yang dirilis di sosial media lumayan “mengundang”. Hingga akhirnya pada hari Jumat, 21 Juni 2019, game ini rilis dan seketika itu juga langsung booming seantero dunia bagi para fans Harry Potter. Gimana sih keseruannya?
Harry Potter: Wizards Unite merupakan game rilisan Niantic, Inc. yang merupakan developer Pokemon GO! Gak salah lagi deh cara mainnya mirip banget. Buat yang udah pernah main POGO pasti bakal gampang banget buat beradaptasi sama Harry Potter Wizards Unite ini, buat yang belum bakal sedikit frustasi di awal – awal karena aturannya ternyata gak sesederhana “jalan doang”.
Aturannya, ada banyak rambu – rambu di peta yang ternyata punya makna. Ada fortress, inn, green house, dan bendera penanda banyaknya magical creatures ditemukan. Singkatnya, jangan fokus ke bendera penanda itu, jalan aja ke inn, greenhouse atau fortress, toh sembari jalan juga nanti ketemu.
Untuk apa juga sih ketiga rambu tersebut? Inn berguna buat isi energi yang dimana energi tersebut kepakai buat penggunaan spell saat menangkap foundables, greenhouse juga berguna banget untuk mendapatkan bahan tertentu yang bisa digunakan untuk bikin ramuan, sedangkan fortress bisa kamu manfaatkan untuk meningkatkan skill bertarung kamu dan memenangkan banyak wizarding challenges.
Hal menarik lainnya lagi yaitu game ini menggunakan AR, gak lupa juga ada kustomisasi identitas dimana kamu bisa edit – edit identitasmu dan beneran serasa jadi penyihir deh!
Namun, dibalik penantian para fans dan inovasi Niantic ini, apa benar Harry Potter: Wizards Unite dapat mengalahkan Pokemon GO! yang lebih dulu rilis dengan tipe game yang sama? Apa benar juga Harry Potter: Wizards Unite ini dapat mengalahkan Hogwarts’ Mystery yang lebih dulu membawa serial Harry Potter ke game android?
Banyak opini yang beredar mengenai “ketahanan” game Harry Potter: Wizards Unite ini di pasaran. Ada yang bilang bahwa Harry Potter: Wizards Unite tentu tidak akan bisa menyaingi senior terdahulunya, Pokemon: GO! dan ada juga yang bilang bahwa Harry Potter: Wizards Unite lebih asik daripada Hogwart’s Mystery mengingat cara mainnya yang bisa “membunuh waktu” alias bisa dimainkan kapan pun, walau tentu bagi yang suka rebahan tidak akan pro terhadap opini ini. Pada akhirnya, suka atau tidak semua itu jatuh ke seleramu.
Game ini sejatinya baru dirilis dengan fitur yang sederhana banget, belum ada konsep bermain bersama teman padahal ada menu add friends – nya. Namun begitu, bagi para fans nampaknya hal itu bukan begitu masalah mengingat fans pun percaya developer akan terus memperbaiki game ini.
Terakhir, menurut saya game ini lebih diminati sama fans – nya sih, secara udah nunggu lama juga, kalau pengguna lain yang awam banget Harry Potter, kesannya tuh biasa aja. Muncul rumor bahwa beberapa perusahaan malah jadi over commercializing Harry Potter walaupun ada pro kontranya, semua itu jatuh lagi ke tangan para fans.
Tags: Harry, Potter, Wizards, Unite, Games, Android, Niantic Labs, Pokemongo
Loading…