Masyarakat Nagari Sarilamak, Kecamatan Harau sangat bersyukur, Jalan Padang Ambacang, Muaro, Jorong Ketinggian sukses diperjuangkan anggota DPRD Sumbar, Nurkhalis Datuak Bijo Dirajo. Sehingga sudah bisa dinikmati dan dimanfaatkan masyarakat.
Hal itu diungkapkan warga, Jorong Ketinggian, Adril Ad melalui akun facebook miliknya, Minggu (20/11). “Terima kasih pejuang aspirasi, datang bukan sekadar cari sensasi dan pencitraan semata. Namun selalu hadir mendengar, menjemput dan memperjuangkan amanah masyarakat sesuai tupoksi sebagai wakil rakyat. Terimakasih Bapak, H Nurkhalis Datuak Bijo Dirajo,” tulisnya.
Anggota DPRD Komisi II Provinsi Sumbar, Nurkhalis Datuak Bijo meresmikan dan tanda dimulainya pemanfaatan pembangunan jalan bersama Wali Nagari, Sarilamak, Kecamatan Harau, Olly Wijaya dan masyarakat di Nagari Sarilamak, awal pekan ini.
Tidak hanya pembangunan jalan, warga juga berterimakasih atas bantuan untuk Kelompok Wanita Tani (KWT) Muaro Saiyo yang menjadi penerima alsintan berupa hand tractor melalui pokok pokok pikiran anggota DPRD Provinsi Sumatera Barat, Nurkhalis Datuak Bijo Dirajo.
“Semoga bermanfaat dan berkelanjutan. Kita berharap bantuan pembangunan dan alat-alat mesin pertanian ini bisa menjadi motivasi bagi semua untuk bersama-sama meningkatkan kesejahteraan,” sambut Wali Nagari Sarilamak, Olly Wijaya SE Datuak Kali nan Putiah didampingi Kepala Jorong Ketinggian, Ridho Ramadhan serta ninik mamak, anggota bamus beserta para tokoh masyarakat lainnya. (fdl)
“Alhamdulillah, semoga masyarakat bisa memanfaatkan semua bantuan yang diberikan pemerintah ini. Kita akan terus berupaya untuk menyampaikan kebutuhan-kebutuhan masyarakat dan terus berupaya memperjuangkannya. Terimaksih atas partisipasi dan dukungan Bapak Ibu semua,” kata Nurkhalis Datuak Bijo Dirajo.(fdl)