Jakarta (ANTARA) – Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia Jonatan Christie banyak melakukan kesalahan sendiri yang mengakibatkan dirinya harus angkat koper lebih cepat pada babak pertama BWF World Tour Super 750 Japan Open 2025.
Dalam laga yang bergulir di Tokyo Metropolitan Gymnasium, Tokyo, Selasa, Jojo, sapaan akrab Jonatan Christie, yang hadir sebagai unggulan keempat kalah dari wakil tuan rumah Kenta Nishimoto dua gim langsung 13-21, 12-21 dalam tempo 45 menit.
“Sebenarnya persiapan sudah sangat baik, kondisi juga sangat baik, tetapi tadi saya banyak melakukan kesalahan sendiri yang seharusnya bisa lebih baik. Saya harus lebih sabar dan tenang, terutama melawan pemain seperti Nishimoto yang ulet,” kata Jonatan dalam keterangan resmi setelah pertandingan.