in

Kemendagri Pilih Padang jadi Pilot Project Aplikasi Simudah

A YANI, METRO–Kementerian Dalam Ne­geri melalui Direktorat Jenderal Otonomi Daerah (Ditjen Otda) memilih Kota Padang sebagai pilot pro­ject (proyek perconto­han) dalam implementasi Sis­tem Mutasi Daerah (Simu­dah).

Hal tersebut disam­pai­kan Wali Kota Padang Hen­dri Septa usai menghadiri Launching Aplikasi ‘Si­mu­dah’ dan serah terima Me­sin Anjungan Simudah di Kantor Kementerian Da­lam Negeri Jakarta Pu­sat Selasa pagi (07/12). Mesin Anju­ngan Simudah dite­rima Wako Hendri Septa dari Ditjen Otda Akmal Malik.

Hendri Septa mengata­kan, atas nama Pemerintah Kota Padang mengucap­kan terima kasih kepada Ke­men­dagri, karena telah menjadikan Kota Padang sebagai pilot project dalam penggunaan aplikasi Simu­dah ini.

“Kita sangat senang dan bangga, Kota Padang dapat kepercayaan dan penghargaan bersama Ko­ta Solo dan Kabupaten Ko­nawe Utara sebagai kota yang diberikan keperca­yaan untuk melaksanakan Aplikasi Simudah ini,” ujar Wako Hendri Septa.

Wali Kota Padang men­jelaskan, Simudah merupa­kan inovasi terbaru yang diluncurkan oleh Kemen­dagri. Sistem Informasi Mutasi Daerah bagi PNS yang diluncurkan ini bertu­juan untuk memberikan kemudahan bagi PNS yang akan melakukan proses Mutasi antar Pemerintah Kabupaten/Kota lintas Pro­vinsi dan antar Provinsi.

“Aplikasi Simudah ini merupakan upaya dari Pe­merintah untuk mening­katkan kapasitas dan pro­mosi karir bagi ASN di seluruh Indonesia. Melalui aplikasi ini mereka dapat memilih mana-mana kota yang sesuai dengan poten­si mereka untuk mutasi,” terang Hendri Septa.

Wali kota menyam­pai­kan, melalui aplikasi ini para ASN juga akan dimu­dahkan untuk mengetahui perkembangan progres mutasi, cetak SK mutasi secara mandiri oleh PNS yang bersangkutan dengan Sistim Face Recognition/Rekam pengenalan wajah yang telah terintegrasi dengan data Base Kepen­dudukan apabila valid ma­ka SK Mutasi dapat dicetak.

“Dari beberapa kota di Pulau Sumatera, Kota Pa­dang mendapat keperca­yaan dalam penggunaan aplikasi ini. Kita akan jaga dan gunakan aplikasi ini (mesin anjungan) dengan sebaik-baiknya, bagi ke­pen­tingan karir dan kebu­tu­han ASN Kota Padang,” pungkas Hendri Septa. (tin)

What do you think?

Written by virgo

SEA Games Vietnam dipastikan dihelat 12-23 Mei 2022

Peluncuran Peta Jalan Ekonomi Kerthi Bali, di Three Mountain Bamboo Pavillion, Kota Denpasar, Provinsi Bali, 3 Desember 2021