in

LDII Gelar Konsolidasi Organisasi Kuatkan Program Kerja 2023

KOMPAK: DPW LDII Sumbar menggelar konsolidasi dalam melakukan penguatan program kerja, Minggu (28/5).(IST)

DPW Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) Sumatera Barat menggelar konsolidasi dalam melakukan penguatan program kerja yang akan mereka lakukan di tahun 2023 Minggu (28/5).

Ketua DPW LDII Sumatera Barat Afrizal Yaman, mengatakan konsolidasi ini dilakukan di Korda III yang meliputi tujuh kota/kabupaten di Masjid Alfaqih Kota Bukittinggi, Minggu. Ketujuh daerah itu adalah Kota Padangpanjang, Kota Bukittinggi, Kota Payakumbuh, Tanahdatar, Limapuluhkota, Agam dan Kabupaten Pasaman Barat.

“Program konsoliadasi memang ada dalam program kerja tahun ini. Ada bebara penyamaan persepasi terkait program kerja yang ada baik di tingkat provinsi, kota dan kabupaten hingga kecamatan,” katanya.

Menurut dia program kerja DPW LDII Sumbar tentu mengacu dalam delapan kluster pembangunan yang dicanangkan DPP LDII. “Tujuannya agar tidak terjadi tumpang tindih antara program kerja provinsi dan daerah. Kita ingin semua sinkron dan mencapai target yang diinginkan,” katanya.

Adapun kedelapan bidang itu adalah Pertama, pada bidang kebangsaan, kedua, pada bidang keagamaan, LDII terus mengupayakan agar dakwah Islam merupakan hak setiap ummat Islam. Ketiga, pada bidang pendidikan, LDII akan terus membantu pemerintah dalam membangun sistem pendidikan yang fokus pada pendidikan karakter “Profesional Religius”.

Keempat, pada bidang kesehatan, LDII akan terus mendorong program program pemerintah dalam penggunaan obat herbal, berdampingan dengan penggunaan obat konvensional. Kelima, pada bidang energi baru dan terbarukan, LDII akan terus mendorong agar energi baru dan terbarukan ini dapat terus dikembangkan dan dimanfaatkan.

Keenam, pada bidang perekonomian, LDII akan terus mendorong bahwa perekonomian seyogyanya disusun sebagai usaha bersama berdasar asas kekeluargaan yang dapat diwujudkan melalui pengembangan ekonomi syariah.

Ketujuh, pada bidang penggunaan teknologi digital yang di Indonesia sangat massif dewasa ini, menjangkau seluruh lapisan masyarakat. Kedelapan, pada bidang pangan, LDII mendorong agar Indonesia dapat mewujudkan ketahanan pangan.

Sementara Sekretaris LDII Sumbar HM Abdillah mengatakan ada sejumlah program yang dapat digelar membantu program prioritas pemerintah seperti terlibat aktif dalam memerangi narkoba.

“Kita mendorong lingkungan masjid LDII di seluruh daerah bebas narkoba. Ada juga program pengentasan stunting yang dapat dilakukan dengan melakukan program bapak asuh dalam mencegah terjadinya stunting,” katanya.

Pihaknya juga mengajak pengurus dan warga LDII untuk lebih bijak dalam menggunakan media sosial apalagi jelang Pemilu 2024. Dalam kegiatan ini turut dihadiri oleh Ketua Dewan Pesehat Masirin , anggota Dewan Penasehat DPW Iwan Shukur, Wakil Ketua DPW LDII Sumbar Mario Sofia Nasution, dan Bustari Badal, Sekretaris DPW H. M. Abdilah, Bendahara DPW Renol. (k)

What do you think?

Written by Julliana Elora

Promosi Pariwisata Labuan Bajo dalam Balutan KTT Ke-42 ASEAN

Generasi Emas 2045, Semen Padang Lanjutkan Program Bapak Asuh Anak Stunting