in

Letkol Arm Iwan Aprianto Dandim Baru Abdya 

ACEHTREND.CO, Blangpidie – Kodim 0110 Kabupaten Abdya menggelar serah terima jabatan (sertijab) dan lepas sambut Dandim 0110 dari Letkol Inf. Puji Hartono,SIP kepada Letkol. Arm Iwan Aprianto,SIP.

Serah terima itu dipimpin langsung oleh Danrem 012/Teuku Umar Kolonel Nefra Firdaus yang berlangsung di aula Makodim bukit hijau, Gampong Kede Paya, Kecamatan Blangpidie, Abdya, Rabu (22/11/2017).

Dalam sambutannya, Letkol Inf Puji Hartono, SIP menyampaikan, satu hal yang ia niatkan sebelum menjabat Komandan Kodim 0110/Abdya.

“Saya hanya berniat untuk menjadi orang yang bermanfaat bagi anggota dan masyarakat Abdya, dan saya tidak tahu apakah itu sudah tercapai selama saya menjalankan tugas,” ungkapnya.

Dalam kesempatan itu, ia juga mengucapkan terimakasih kepada seluruh pihak yang telah membantunya selama 1,9 tahun menjabat sebagai Komandan Kodim 0110/Abdya.

“Sebenarnya saya sangat betah di Abdya,tetapi panggilan tugas berkata lain,” sebut Letkol Puji.

Sementara itu, Letkol Arm Iwan Aprianto yang merupakan Dandim baru Abdya  mengajak agar seluruh pihak dapat bekerja sama dalam hal menjalani tugas.

“Kepada para senior, pejabat Muspida lainnya beserta para anggota Kodim 0110/Abdya untuk bisa membimbing serta kerja sama nya dalam melaksanakan tugas ini,” harapnya.

Bupati Abdya, Akmal Ibrahim mengucapkan rasa salut kepada anggota TNI, khususnya TNI yang ada di Kodim 0110/Abdya yang telah terjun langsung kepada masyatakat petani dalam hal bimbingan dibidang program pertanian bersama dengan petugas pertanian lainnya.

“Kepada Dandim lama semoga mendapatkan tempat tugas yang lebih baik, sehingga dapat menunjang karir dan kinerjanya untuk masa depan.  Untuk Dandim yang baru, selamat datang di Abdya semoga dengan digantinya Komandan Kodim ini kita dapat lebih bersinergi lagi khususnya dalam memajukan bidang pertanian untuk kesejahteraan masyarakat,”ujar Akmal.

Dalam kesempatan yang sama, Danrem 012 Teuku Umar, Kolonel Inf Nefra Firdaus mengucapkan selamat jalan dan bertugas kepada Dandim lama, karena sekarang beliau mendapatkan jabatan baru di Mabes TNI.

“Jabatan yang kita emban ini tidak baku karena setiap jabatan memerlukan regenerasi bagi Junior nya, sehingga dapat menduduki jabatan sesuai dengan kepangkatan yang dapatkan. Dimana pun kita bekerja serta ditugaskan, marilah kita laksanakan tugas itu dengan ikhlas dan yakinlah dengan apa yang kita perbuat akan mendapatkan imbalan dari Allah SWT,” sebutnya.

Ia juga berpesan, kepada prajurit anggota Kodim dan Ibu-ibu Persitnya, untuk menitip Komandan Kodim yang baru dan mendukung semua program kerja yang dicanangkan olehnya.

“Saya juga menitipkan kepada Forkompimda Abdya beserta masyarakat supaya tercipta nya sinergitas antara TNI dan Masyarakat, karena bersama Masyarakat TNI kuat,” pesan Kolonel Nefra.

Dalam acara tersebut juga ikut dihadiri oleh, Kapolres Abdya AKBP Andy Hermawan SIK,MSc, Kasi Pidus Kehari Abdya, Irfan HDL, Wabub Abdya Muslizar. MT, Para Danyon, Kepala SKPK dan seluruh tamu undangan dari berbagai OKP dan intansi.[]

Komentar

What do you think?

Written by Julliana Elora

FH Unsyiah Raih Juara I Debat Konstitusi MPR RI Tingkat Provinsi Aceh

Konsultasi Tahunan RI-Malaysia Di Kuching