in

Man City vs Man United, Semoga Setan Merah Beruntung

Laga big match bakal tersaji pada pekan ke-27 Premier League. Manchester City akan menjamu rival sekotanya, Manchester United di Etihad Stadium, Minggu (7/3) pukul 23.30 WIB. Andai City menang, bakal pupus harapan United untuk mengejar di puncak klasemen.

Pertandingan bertajuk derby Manchester ini diyakini akan berlangsung sengit. Pasalnya, kedua kesebelasan tengah bersaing dalam perebutan gelar juara Liga Inggris. Manchester City masihmemimpin klasemen dengan 65 poin. The Citizens unggul 14 poin dari Manchester United yang tepat berada di bawahnya.

Di samping itu, sebaaxgaimana laga derby pada umumnya, pertandingan ini mempertaruhkan gengsi dan harga diri. Sehingga, kedua tim akan berupaya jadi yang terbaik. Untuk menjaga pertarungan Liga Inggris, United harusnya lebih beruntung.

Namun, jika menilik perjalanan Derby Manchester dari musim ke musim, Manchester United lebih diunggulkan. Setan Merah punya beberapa alasan untuk menjadi pemenang.

Tercatat sedikitnya ada lima alasan yang membuat Manchester United bisa berjaya di Derby Manchester. Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters. Rekor tandang Manchester United belum terpatahkan pada kompetisi Premier League musim 2020/21. Klub berjuluk Setan Merah itu tak terkalahkan dalam 14 pertandingan away.

Terbaru, Manchester United menahan imbang Crystal Palace di Selhurst Park Stadium. Total, tim asuhan Ole Gunnar Solskjaer itu mengemas 30 poin dari 8 kemenangan dan 4 hasil imbang.Manchester United memenangi dua pertandingan terakhirnya di Etihad Stadium. Berturut-turut The Red Devils mengalahkan Manchester City dengan skor 0 2 dan 1 2.

Kemenangan tersebut terjadi pada leg kedua semifinal Carabao Cup 2019/20 dan pekan ke-16 Premier League 2019/20. Bahkan, dari 5 away terakhirnya ke Etihad, Setan Merah hanya kalah satu kali. Manchester United sudah bersua Manchester City sebanyak 47 kali di era Premier League. Sepanjang pertemuan tersebut, Setan Merah punya catatan lebih baik dari The Citizens.

Manchester United memenangi 23 pertandingan, sementara City hanya meraih 15 kemenangan. Sisanya, sebanyak 9 pertandingan berakhir imbang. The Red Devils juga memenangi total 12 pertandingan away di Etihad Stadium. Bahkan, jumlah itu lebih besar dari kemenangan kandang City saat menjamu Manchester United.

Dalam lima pertandingan terakhirnya di semua ajang, Manchester United belum tersentuh kekalahan. Hasil itu diraih tidak lepas dari kukuhnya pertahanan Setan Merah.

Ya, Manchester United baru kebobolan satu gol dari lima laga terakhirnya di Liga Inggris dan Liga Europa. Yakni ketika menghadapi Newcastle United pada ke-25 Premier League.

Pada ajang Premier League, Ole Gunnar Solskjaer sudah empat kali menghadapi Pep Guardiola. Dari pertemuan tersebut, Solskjaer menang 2 kali dan kalah 1 kali, sisanya imbang.

Solskjaer juga belum pernah kalah ketika mendampingi Manchester United di Etihad Stadium. Lewat tangan dinginnya, Setan Merah berhasil membawa poin penuh dari markas City.

Man City akan membawa misi meraih kemenangan yang ke-22 secara beruntun saat menjamu Man Utd. Bagi Guardiola, kunci sukses meraih kemenangan adalah menguasai bola namun disertai pemahaman pemain terhadap posisi rekannnya yang lain.

Dengan begitu, maka permainan akan menjadi lebih baik mencapai tujuan, yakni mencetak gol. ”Kekuatan kami saat menguasai bola adalah semua orang tahu di mana rekan setimnya berada di lapangan. Itu membantu kami. Membantu kami untuk lebih tenang,” ujarnya. (*/r)

What do you think?

Written by virgo

Investasi dan Hilirisasi Industri Kunci Wujudkan Transformasi Ekonomi Nasional

Maxify Mb532 Driver Download for Windows 7, 8, 10