in

Padang KulineRun Digelar 9 September, Dukung WIES dan Kebangkitan Wisata Sumbar

Chairman of Organizing Committee Padang KulineRun Iswandi Said audiensi dengan Wakil Gubernur Audy Joinaldy.

PADEK.JAWAPOS.COM-Padang KulineRUN kembali digelar dengan kategori half marathon untuk mendukung World Islamic Entrepreneur Summit (WIES) dan kebangkitan sport tourism di Sumbar pada 9 September 2023.

Chairman of Organizing Committee Iswandi Said menyampaikan event Padang KulineRUN kali ini tidak terlepas dari upaya untuk lebih memperkenalkan berbagai keindahan Sumbar sebagai destinasi wisata dan mengangkat kuliner Minang yang diakui dunia.

Kegiatan yang digelar RajaLari bekerja sama dengan Hotel Truntum Padang juga untuk kebangkitan pariwisata dan dunia usaha Sumbar serta dukungan terhadap World Islamic Entrepreneur Summit (WIES) yang diadakan pada 6-9 September 2023 di Padang.

Konsep “3rd Padang KulineRUN 2023” adalah berlari di jalan-jalan utama ibu kota (city run) dalam kategori “Half Marathon 21K, 10K, 5K, dan 2,5K”. Menariknya, 80% dari jalur lari dapat menikmati pemandangan Pantai Padang yang diakhiri sajian kuliner khas Sumbar.

Iven lari yang dimulai pukul 05.00 start dan finish di Hotel Truntum Padang ini rutenya berbeda dengan Padang KulineRun tahun 2017 dan 2018. Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno akan ikut berlari bersama peserta.

“Kali ini rutenya ada tantangan baru bagi pelari, yaitu menyusuri jembatan Siti Nurbaya menuju Gunung Padang seraya menikmati pemandangan indahnya biru laut Samudera Hindia,” kata  Iswandi.

Pendaftaran peserta telah dibuka dengan biaya masih normal hingga 3 September, yakni lari 2.5K Rp200.000, 5K Rp250.000 dan 10K Rp300.000. Peserta mendapatkan benefit jersey, medali, goodie bag, BIB Number, voucher kuliner dan produk sponsor.

Untuk pendaftaran bisa melalui link berikut:

https://bit.ly/Registrasi3rdPadangKulineRUN atau hubungi Ahmad Fajar: 0895-1561-0084.

General Manager Truntum Padang Rafizon Chaniago sebagai official venue menyatakan antusiasme karena kegiatan yang dulunya dikenal Grand Inna Padang ini kembali digelar di Hotel Truntum Padang.

Sport tourism ini memadukan olahraga lari dengan wisata kuliner. Para peserta akan dapat menikmati berbagai hidangan khas dari Minang selama iven akbar ini berlangsung. Kuliner disediakan hotel dan UMKM yang menempati stand-stand nantinya.

“Kami sangat antusias dan dalam proses mengajak rekan-rekan perusahaan BUMN di Sumbar untuk berkolaborasi dalam menyukseskan iven sport tourism ini. Kita mengangkat budaya lokal Minangkabau dengan kearifan lokal kulinernya dan pariwisata.

Sementara itu, Wakil Gubernur Sumbar Audy Joinaldy mengatakan sangat mendukung Padang KulineRUN 2023, khususnya dalam kaitan mengusung program Visit Beautiful West Sumatra 2023.

Apalagi pelaksanaannya dikaitkan dengan dengan penyelenggaraan World Islamic Entrepreneur Summit (WIES) yang akan menghadirkan ribuan delegasi termasuk internasional.

“Kami harapkan delegasi WIES juga dapat menikmati kegiatan side event Padang KulineRUN sebagai bagian dari post kegiatan yang rencananya akan dihadiri ribuan peserta dari dalam dan luar negeri,” kata Audy.

Pertemuan panitia penyelenggara dengan Wakil Wali Kota Padang Ekos Albar.

Wakil Wali Kota Padang Ekos Albar juga menyambut gembira iven yang bakal diikuti 2.000 peserta ini kembali diadakan di Kota Padang.

“Kami mengharapkan iven ini menjadi pemicu digelarnya iven lain di Kota Padang serta dapat dapat menambah daya tarik wisatawan serta pengenalan budaya Minangkabau kepada masyarakat dalam dan luar negeri. Saya harapkan Padang dapat menjadi pusat wisata olahraga, seperti Triathlon dan olahraga air serta adventure,” katanya.

Dirut Padang Ekspres Nazir Fahmi mengapresiasi upaya RajaLari dan Hotel Truntum Padang yang menggelar iven Padang KulineRun 2023 karena berkontribusi positif bagi kebangkitan pariwisata dan dunia usaha di Sumbar yang terdampak pandemi.

“Ayo kita ajak keluarga, sahabat dan teman di akhir pekan untuk berlari dan menikmati kuliner khas Sumbar yang nantinya akan dimeriahkan dengan stand-stand kuliner terbaik di Hotel Truntum Padang,” ajak Nazir Fahmi sebagai ofisial media partner Padang KulineRun 2023 saat pertemuan dengan GM Hotel Truntum Padang Rafizon Chaniago.(rel)

What do you think?

Written by Julliana Elora

Syarat Skripsi, Tesis dan Disertasi Tergantung Perguruan Tinggi

Fitri Carlina hingga D’Masiv akan ramaikan Indopop Movement Volume 3