in

Pancasila Harus Diimplementasi dalam Tindakan

 

JAKARTA – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dan Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) bekerjasama dalam pendidikan dan membumikan Pancasila. Kerja sama ini, merupakan salah satu bentuk dari arahan utama Presiden Joko Widodo (Jokowi), bahwa Pancasila tidak hanya dijadikan sebagai teori namun dijadikan tindakan dan dirasakan oleh setiap lapisan masyarakat.

Deputi Pencegahan KPK, Pahala Nainggolan mengatakan, sama halnya dengan Pancasila, pendidikan antikorupsi juga diharapkan masuk dalam segala jaringan. Ia menambahkan, bahwa KPK kalau masuk kedalam pendidikan antikorupsi itu, tidak berbicara soal antikorupsi, tetapi nilai kejujuran yang merupakan salah satu dari sembilan nilai integritas yang dianut KPK.

“Jadi bukan melihat soal pancasila atau antikorupsi tapi nilai. Jadi tadi kita sepakati bahwa nanti kita akan punya MoU untuk menanamkan nilai untuk program jangka panjang. Karena KPK sekarang sudah strateginya lewat insersi (penyisipan), nanti BPIP kita formulasikan seperti apa dia masuk didalam matakuliah atau mata pelajaran,” kata Pahala seusai melakukan pertemuan dengan BPIP di Jakarta, Senin (17/2).

Dalam pertemuan tersebut, dihadiri oleh Kepala BPIP, Yudian Wahyudi; Sekertaris Utama, Karjono; dan Staf Khusus, Beny Susetyo. Lebih lanjut, Yudian mengkorfirmasi adanya kerjasama antar kedua lembaga tersebut.

Ia menambahkan bentuk dari kerja sama tersebut terdapat yang jangka panjang atau long term tentang kependidikan dan jangka pendek atau short term yaitu sosialisasi atau kampanye tentang pembumian Pancasila didalam kehidupan terutama di kalangan milenial.

“Ini yang paling terbaru hari ini, disini akan dilakukan tindaklanjut kerjasama pembuatan semacam film pendek, melalui musik, olahraga, kuliner yang nantinya akan disesuaikan dengan kerjasama teknis paling lambat senin depan. Tapi diharapkan Jumat (21/2) depan, akan dilakukan rapat bersama lagi disini (KPK,” katanya.

Sembilan Nilai Integritas

Benny menambahkan, bahwa sembilan nilai integritas yang dimiliki KPK itu bagian dari Pancasila. Sehingga, diharapkan, dengan adanya kerjasama dengan KPK ini, nanti disepakati bagaimana generasi milenial itu menjadi generasi yang kreatif dan inovatif.

“Nantinya kita bikin sayembara film pendek yang mengarahkan pada kesadaran hidup jujur antikorupsi itu bagian pengamalan dari silasila Pancasila. Maka kami terima kasih dengan KPK dan secara terbuka telah menerima. Kami (BPIP) akan mengadopsi sembilan nilai itu menjadi kampanye untuk membumikan pancasila,” ungkapnya. ola/AR-3

What do you think?

Written by Julliana Elora

Pemuda Abdya Divonis 8 Tahun

Cara Cepat Membuat/Ubah Akun PTK Kepala Sekolah Di Dapodik 2020.b