PADANG, METRO–Pengurus Persatuan Keluarga Daerah Piaman (PKDP) Sumbar telah terbentuk dan sudah di SK-kan oleh DPP PKDP. Kepengurusan itu siap bekerja dan dikukuhkan pada 17 Desember mendatang. Tapi tidak sekadar pelantikan, hari itu rang Piaman yang berdomisili di Padang dan Sumbar umumnya siap baralek gadang.
Puncak acara, pelantikan pengurus DPW PKDP Sumbar yang ketuanya seorang eksportir rempah-rempah hasil bumi Sumbar, H Rahmal Saleh. Baralek gadang ini akan diisi beberapa kegiatan dan iven. Di antaranya akan ada ekspose kiprah PKDP dari masa ke masa.
Serta akan ada temu perantau dengan menghadirkan para menteri yang berasal dari Piaman seperti H Asman Amnur yang sekarang Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (MenPAN dan RB), serta Wakil Menteri ESDM Arcandra Tahar. Selanjutnya, tokoh yang sekarang duduk menjadi anggota DPR RI seperti H Hermanto. H Jon Kenedi Aziz, H Refrizal, dan Benny Wendri, (Direktur Utama Semen padang).
”Ya pelantikan DPW PKDP Sumbar juga kita kolaborasikan dengan baralek gadang rang Piaman di Padang. Ditargetkan dihadiri 2.000 orang,” ujar Ketua Panitia Pelantikan dan Baralek Gadang, Bagindo Yohanes Wempi dan Ketua SC Ruslan Abdul Gani kepada wartawan, Rabu (23/11) di Padang.
Yohanes Wempi didampingi Sekretaris Panitia, Hary Efendi mengatakan, alek gadang akan penuh dengan nilai silaturahim dan budaya Piaman. ”Undangan akan disuguhkan seni tradisi budaya Piaman yang selama ini hanya disaksikan di Pariaman saja,” ujar Hary.
Terpenting sekali, kata Yohanes, untuk memperkokoh persatuan dan kesatuan orang Pariaman di rantau. ”Bersatu dan merasa senasib sesama rang Piaman di rantau adakah potensi selain mempererat silaturahim sekaligus bangun kampung halaman,” ujar Yohanes, mantan anggota DPRD Padangpariaman.
Hary Efendi menambahkan, acara dipusatkan di Gedung Rohana Kudus GOR H Agus Salim Padang. Diawali dengan kirab budaya Piaman oleh PKDP Sumbar yang start dari rumah warga yang berasal dari Pariaman. ”Acara baralek gadang nantinya menampilkan kesenian tradisional asal Piaman seperti indang, tambue tassa, tari piring lalu hiburan musik dan lagu berhadiah atau kim dengan artis dan penyanyi Minang asal Piaman,” ujarnya.
Selain itu, kata Yohanes, pelantikan dan alek gadang rang Piaman di Kota Padang juga dihadiri tokoh nasional seperti menteri dan anggota DPR RI. ”Kita mengundang khusus beberapa tokoh nasional berdarah piaman seperti Menpan RB Pak Azman Amnur, Wamen SDM Pak Archandra Tahar, juga anggota DPR RI H. Hermanto, Jon kenedi Aziz, H Refrizal.
”Dan Insya Allah dihadiri langsung Bupati Padangpariaman Ali Mukhni dan Wali Kota Pariaman Mukhlis Rahman serta, serta anggota DPRD Sumbar asal Piaman,” ujar Yohanes.
Yohanes dan Hary mengatakan, sengaja kegiatan dipusatkan di gedung Rohana Kudus agar semua orang Piaman ikut antusias menghadirinya. ”Acara ini dari rang Piaman untuk rang Piaman di mana saja berada di Sumbar ayo catat tanggalnya dan ramaikan,” ujar Yohanes.
Anggota DPRD Sumbar H M Nurnas mendukung dan memberi apresisiasi acara baralek gadang ini. Dia sangat yakin acara ini akan sukses dan semua elemen warga PKDP akan hadir untuk saling bersilaturahmi dan menyatukan hati untuk PKDP lebih jaya.
”Harapan ke depan PKDP harus milik kita semua. Dan mampu memberdayakan warga Piaman di perantauan untuk meningkatkan ekonomi, memerkuat persatuan dan bisa saling bantu membantu untuk kebaikan,” katanya. (cr2)