in

PJ Gubernur Agus Fathoni Tiba di Palembang

Penjabat Gubernur Provinsi Sumsel Agus Fathoni , Selasa (3/10) sore tiba di Kota Palembang. Setibanya ia di Bumi Sriwijaya, Agus Fathoni menjelaskan jika banyak PR yang harus ia kerjakan khususnya masalah Karhutla dan kabut asapnya.(BP/IST)

Palembang, BP- Penjabat Gubernur Provinsi Sumsel Agus Fathoni , Selasa (3/10) sore tiba di Kota Palembang. Setibanya ia di Bumi Sriwijaya, Agus Fathoni menjelaskan jika banyak PR yang harus ia kerjakan khususnya masalah Karhutla dan kabut asapnya.

“Banyak PR tugas yang harus kita kerjakan bersama-sama terutama tentang karhutla kemudian inflasi lalu penanganan kemiskinan ekstrem dan juga stunting serta juga banyak program prioritas untuk kita tangani segera,” kata PJ Gubernur, dijumpai dibandara Sultan Mahmud Badaruddin II Palembang, Selasa (3/10).

Baca Juga:  Bamsoet Apresiasi Hilirisasi Batubara Bukit Asam

Dalam waktu dekat, pihaknya akan melakukan konsolidasi dengan para bupati/walikota, Satgas Karhutla, termasuk TNI/Polri untuk penanganannya. Apalagi menurutnya penanganan kabut asap harus terpadu, harus bersama-sama dan tidak sendiri-sendiri.

“Tadi sudah dibicarakan, sehari dua hari ini kami segera kumpul dan saya juga akam turun ke lapangan bersama Kapolda dan Forkopimda ke lapangan,” katanya.

Baca Juga:  Separuh Warga Sumsel Belum Terdaftar BPJS Kesehatan

Selain Karhutla, ia juga diminta menangani masalah inflasi, kemiskinan ekstrem dan masalah stunting di Sumsel Serta program prioritas lainnya.

“Kami pulang kampung sekarang, pulang kampung untuk sama-sama membangun kampung kita dan kemudian kita membuat masyarakat semakin sejahtera,” katanya.#udi

What do you think?

Written by Julliana Elora

Belasan Helikopter Dilibatkan dalam Penanggulangan Karhutla di  Sumsel

Presiden Jokowi Buka Pameran Inacraft on October 2023