in

Program Peningkatan Kesejahteraan Warga Kepulauan Seribu Diapresiasi

Dewan Dukung Pempov DKI Gelar Program Pembangunan Ekonomi di Pulau Seribu

Sejumlah program peningkatan kesejahteraan warga Kepulauan Seribu yang diusung Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta, mendapat apresiasi dari Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD). Salah satunya adalah program pengembangan sektor perikanan dan pariwisata.

” Pembangunan di sektor perikanan dan pariwisata melibarkan peran serta warga, berpotensi besar meningkatkan kesejahteraan”

“P embangunan di sektor perikanan dan pariwisata melibatkan peran serta warga berpotensi besar meningkatkan kesejahteraan,” kata Syarifuddin, anggota Komisi B DPRD DKI Jakarta, Minggu (26/3).

Menurut dia, program pembangunan di sektor perikanan yang dapat dikembangkan yakni pemberian pelatihan dan bantuan usaha bagi warga untuk mengembangkan budidaya ikan laut dan hias.

“Program pelatihan dan pemberian bantuan usaha pengembangan budidaya perikanan lebih membawa dampak peningkatan kesejahteraan bagi warga Kepulauan Seribu,” ujarnya.

Untuk pengembangan pariwisata, lanjut Syarifuddin, warga bisa diikutsertakan dalam pelatihan pembuatan kerajinan atau suvenir yang nantinya bisa dijual kepada wisatawan.

Dia optimistis, jika program pembangunan di bidang perikanan dan pariwisata dikembangkan secara berkesinambungan akan meningkatkan kesejahteraan bagi warga Kepulauan Seribu. 

TERPOPULER


What do you think?

Written by virgo

Kosmologi ‘Keangkuhan’

Jokowi Minta Rumah Sakit Dan Puskesmas Layani Pemegang Kartu KIS