in

“Pujaan Massa” nyanyian Aldrian Risjad soal mimpi masa muda

Jakarta (ANTARA) – Musisi alternative rock asal Jakarta ,Aldrian Risjad, menghadirkan karya terbarunya bertajuk “Pujaan Massa” sebagai nyanyiannya mengenai mimpi di masa muda.

Lagu itu hadir dengan tempo yang enerjik dibalut dengan distorsi serta aransemen yang menohok mengisahkan cerita seorang anak Sekolah Menengah Pertama yang memiliki mimpi jadi bintang rock.

Dibekali dengan keyakinannya anak tersebut berusaha menggapai cita-citanya tak peduli banyaknya pandangan negatif di sekitarnya.

“Lagu ini diciptakan untuk para pemimpi agar terus merawat ‘anak kecil’ dalam dirinya; agar selamanya bermimpi dengan lugu,” kata Aldrian menggambarkan karyanya tertulis dalam siaran persnya, Senin.

Liriknya pun menggambarkan secara jelas makna dari lagunya itu.

“Menyimpan mimpi lugu itu. Yang kugenggam erat sejak seragam biru. Membayangkan suatu saat aku. Mengudara di layar kaca,” begitu penggalan liriknya.

“Pujaan Massa” merupakan langkah besar Aldrian sebagai musisi muda menunjukkan eksistensinya sebagai nama baru di kancah musik Indonesia.

Adapun Aldrian Risjad saat ini bergabung dengan insitusi musik independen Sun Eater yang juga menaungi musisi papan atas seperti Hindia, Lomba Sihir, .Feast, serta Agatha Pricilla.

Sejak 2019, ia aktif merilis karya hingga 7 buah single dan telah diterima positif oleh khalayak musik lokal.

Ia semakin dikenal dengan lagunya “Berlari Pelan di Kota Yang Cepat” di awal 2022.

Baca juga: Le Sserafim akan rilis EP baru bulan depan

Baca juga: Menyanyikan lagu delapan etnis, USU pecahkan Rekor MURI

Baca juga: TheOvertunes gandeng Idgitaf di lagu baru “Benar-benar”

Pewarta: Livia Kristianti
Editor: Alviansyah Pasaribu
COPYRIGHT © ANTARA 2022

What do you think?

Written by Julliana Elora

GPK Rukiyah Puluhan Masyarakat

Penayangan “Sri Asih” diundur jadi 17 November 2022