in

Seknag Tanjung Bonai Wakili Sijunjung

Uji Kompetensi Sekretaris Nagari Tingkat Sumbar

Sekretaris Nagari (Seknag) Tanjung Bonai Aur, Kecamatan Sumpurkudus, Hendra Basri, ditetapkan sebagai juara I dalam penilaian uji kompetensi Sekretaris Nagari tingkat Kabupaten Sijunjung. Dia selanjutnya dipromosikan menjadi duta bagi Sijunjung untuk tingkat Sumbar.

Sementara terbaik II diraih Seknag Muarobodi, Kecamatan IV Nagari atas nama Januari. Berikut juara III Seknag Kampungdalam, Hendra.

Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Nagari Kabupaten Sijunjung, Syukri, menuturkan, penilaian ini berlangsung selektif, terutama bidang kompetensi bagi seknag. Mulai dari pengetahuan/keilmuan bidang secara umum, hingga bersifat spesifik, sekaitan tugas pokok dan fungsi (tupoksi). 

Dimana Seknag merupakan jabatan strategis dalam sebuah pemerintahan nagari. Apapun bentuk urusan internal pemerintahan nagari, maupun bersifat tata kelola layanan masyarakat, seknag dipastikan ikut andil di dalamnya. “Bisa dibilang keberadaan seknag merupakan jantungnya dalam sebuah pemerintahan nagari,” tukas Syukri. (*) 

LOGIN untuk mengomentari.

What do you think?

Written by Julliana Elora

Sebanyak 19 Tim yang Sudah Lolos ke Piala Dunia 2018

Masjid Terapung Tunggu Izin Amdal