in

Sirkuit MotoGP Palembang Dibangun Maret

Palembang, BP

Sirkuit  MotoGP yang bakal dibangun di atas lahan milik Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan seluas 120 hektar, rencananya akan mulai dibangun Maret 2017.

“In sya Allah (Maret-red). Bisa lebih cepat kita siapkan berkaitan dengan rencana untuk pembangunan sirkuit,” ungkap Pelaksana Tugas (Plt) Sekretaris Daerah (Sekda) Pemprov Sumsel Joko Imam Sentosa, Rabu (11/1).

Dikatakan, sebelum dilakukan pembangunan, langkah awal adalah penimbunan. Prosesnya tidak memakan waktu lama, karena menggunakan alat berat. Penimbunan ini akan dilakukan secepatnya.

Untuk investor, lanjut Joko, akan dilakukan konsorsium di Jakarta. Sedangkan konsultannya yang andal dan pernah membangun 19 sirkuit dari 22 sirkuit yang ada di dunia. Saat ini masih dalam tahap proses fisibility study (FS), perizinan yang berkaitan dengan detail engineering design (DED), analisis mengenai dampak lingkungan (amdal), dan lain sebagainya.

“Calon investor nanti konsorsium. Tim persiapan pembangunan inilah yang akan mematangkan, termasuk soal investor,” kata Joko.

Ia menambahkan, semua data yang diperlukan sudah dipersiapkan secara lintas sektoral. Untuk itu diperlukan tim persiapan pembangunan yang terdiri dari SKPD Pemprov Sumsel dan instansi terkait.

“Kita sudah harus mulai membangun dalam waktu dekat. Event pertama kami di November 2018,” pungkasnya. #rio

What do you think?

Written by virgo

Sumur minyak meledak 18 korban luka bakar

Eks Persija Lamar Sriwijaya FC