Palembang (ANTARA News Sumsel) – Sumatera Selatan memprioritaskan pembangunan dan pengembangan olahraga pada 2018 setelah rutin menjadi tuan rumah penyelenggara berbagai kegiatan olahraga berskala nasional dan internasional.
“Olahraga menjadi prioritas pada 2018, sebab melalui kegiatan olahraga pembangunan Sumsel berkembang pesat,” kata Gubernur Sumsel Alex Noerdin di Palembang, belum lama ini.
Sumsel sukses antara lain menjadi tuan rumah penyelenggara SEA Games XXVI 2011, Pekan Olahraga Mahaiswa Asia Tenggara (POM ASEAN) dan pesta olahraga negara Islam (ISG) pada 2013, bahkan pada Agustus 2018 bersama DKI Jakarta menjadi tuan rumah penyelenggaraan Asian Games XVIII.
Kesemua itu amat bermanfaat bagi pembangunan di provinsi yang memiliki 17 kabupaten dan kota tersebut.
Jadi melihat hal tersebut maka Sumsel menjadikan program “Provinsi Olahraga” andalan Pemprov Sumsel dalam membangun daerah pada 2018.
Dia menjelaskan, dengan adanya kegiatan olahraga maka berbagai fasilitas internasional di bangun di daerah ini.
“Dengan adanya kegiatan olahraga maka nama daerah ini semakin dikenal baik nasional maupun internasional,” ujar gubernur.
Kegiatan olahraga itu juga banyak wisatawan nusantara dan mancanegara berkunjung ke daerah ini. Jadi dampak olahraga sangat positif karena mengangkat pertumbuhan ekonomi dan pembangunan daerah, ujar dia.
Bahkan, lanjut dia, kegiatan olahraga sudah teruji dalam membangun daerah dan meningkatkan kunjungan wisatawan termasuk mancanegara.
Sumsel hingga kini telah 38 kali menjadi tuan rumah kejuaraan dunia seperti voli pantai, dayung dan olahraga taraf internasional lainnya.
“Jadi Provinsi Olahraga dalam arti akan memaksimalkan fasilitas pembangunan yang berkaitan dengan olahraga,” kata dia.
Sementara itu, Kepala Bappeda Sumsel Ekowati Retnaningsih mengatakan, untuk mencapai target pembangunan 2018 program Provisi Olahraga menjadi sekala prioritas.
Begitu juga pada tahun sebelumnya kegiatan olahraga juga menjadi program utama dalam pembangunan di Sumsel, kata dia.
Bahkan, program tersebut diletakan pada urutan pertama dari beberapa program skala prioritas lainnya, kata dia.