in

The Weeknd akan konser lewat TikTok untuk pertama kali

Jakarta (ANTARA) – Bintang R&B The Weeknd akan mengelar konser streaming melalui aplikasi TikTok untuk pertama kalinya.

Dilansir AceShowbiz, Minggu, konser streaming itu rencananya akan dilakukan pada 7 Agustus 2020 itu digelar dengan format interaktif yang melibatkan para penonton.

Konser bertajuk “The Weeknd Experience” itu akan menampilkan sang penyanyi sebagai avatar digital, sambil menyanyikan lagu-lagu hit dari album terbarunya “After Hours”, dalam pertunjukan augmented reality yang dibuat khusus untuk TikTok.

Ini merupakan konser streaming pertama yang dilakukan oleh TikTok. Selama acara berlangsung, para penonton juga dapat mendukung kampanye untuk memerangi ketimpangan rasial dengan menyumbang donasi melalui Equal Justice Initiative.

Selain itu, akan ada penjualan merchandise eksklusif dari konser “The Weeknd Experience” yang tersedia untuk pembelian mulai tanggal 6 hingga 10 Agustus mendatang.

Konser ini rencananya akan tayang perdana secara eksklusif di akun @tiktok mulai pukul 8,30 P.M. ET pada 7 Agustus, setelah itu akan ada sejumlah penayangan ulang.

Baca juga: The Weeknd tunda tur konser akibat pandemi corona

Baca juga: The Weeknd dan Daft Punk dituntut karena lagu ‘Starboy’

Baca juga: The Weeknd tahan John Mayer di puncak Billbord

Penerjemah: Yogi Rachman
Editor: Suryanto
COPYRIGHT © ANTARA 2020

What do you think?

Written by Julliana Elora

Kasetpres: Pelantikan Gubernur Kepri Dilakukan dengan Protokol Kesehatan Ketat

Rianti Cartwright umumkan kelahiran anak pertama