in

Tim Unair Capai Puncak Tertinggi Kelima Dunia

SURABAYA – Tim Airlangga Indonesia Denali Expedition (AIDeX) Unit Kegiatan Mahasiswa Pencinta Alam Universitas Airlangga Surabaya berhasil mencapai puncak gunung tertinggi ke-5 dunia (6.194 mdpl), Denali, di Alaska, Amerika Serikat, pukul 14.05 WIB, Kamis (15/6).

Pendakian ke puncak Denali sejak pertengahan Mei lalu merupakan bagian dari ekspedisi tim UKM Wanala Unair kelima seven summit, yakni serangkaian pendakian ke tujuh puncak gunung tertinggi setiap benua. “Pendakian dimulai dari kamp lima yang berjarak 17.200 kaki atau sejauh 2,5 mil sejak pukul 3.00 WIB waktu Indonesia.

Kami tetap meminta bantuan doa dari semua pihak agar tim dapat kembali ke Tanah Air dengan selamat,” kata manajer tim AIDeX, Wahyu Nur Wahid, melalui keterangan tertulisnya. Dia menjelaskan, tim beranggotakan Muhammad Faishal Tamimi (mahasiswa Fakultas Vokasi/2011), Mochammad Roby Yahya (mahasiswa Fakultas Perikanan dan Kelautan/2011, dan Yasak (alumnus Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik), sempat mengalami sejumlah kendala saat menempuh perjalanan dari kamp empat menuju kamp lima.

“Sekitar hari kesepuluh pendakian, tim dihadapkan pada kondisi cuaca snow showers, yakni anomali di waktu mana hujan, cerah, dan hujan salju datang silih berganti. Sempat juga menghadapi kondisi cuaca whiteout, salju mereduksi jarak pandang yang mengakibatkan garis horizon mengabur dan menyebabkan disorientasi arah,” pungkasnya. SB/E-3

What do you think?

Written by virgo

Laut Lestari

THR PNS, TNI, dan Polri Segera Dicairkan