in

Tingkatkan Kesadaran dalam Beragama, Donizar Salurkan 4 Miliar Pokir di Bidang Keagamaan

PASAMAN, METRO–Anggota DPRD Sumatera Barat Donizar menyampaikan, pembinaan keagamaan perlu dimasifkan. Tidak hanya sekedar peningkatan pembangu­nan fisik sarana peribadatan, namun tak kalah pentingnya peningkatan mental dan spritual.

Hal ini disampaikannya, pada saat membuka kegiatan pelatihan Pelatihan Rumah Ibadah Khu­sus bagi Pengurus Masjid, di Lubuksikaping, Pasaman , Rabu (6/12).

Disampaikannya, pembinaan keagamaan merupakan suatu usaha untuk meningkatkan ketakwaan terhadap tuhan yang maha Esa agar terbebas dari kesulitan rohaniyah dalam lingkungan hidupnya.

“Pembinaan di bidang agama di arahkan agar semakin tertata kehidupan beragama yang harmonis, dan mendalam serta ditujukan untuk meningkatkan kesadaran dalam beragama, memperbaiki ahklak, moral dan etika sehingga terbentuk sikap lahir dan batin yang setia,” ungkapnya.

Donizar cukup banyak mengalokasikan pokok pikiran (pokir) dalam bidang ke agamaan. Katanya, selama 2023 ini, hampir Rp 4 miliar dana pokirnya disebar untuk masjid, mushala, surau suluk, TPA/MDA, rumah tahfiz, TPQ maupun pondok pesantren dengan total penerima sebanyak 325 kelompok.

“Besaran dana yang disalurkan masing-masing kelompom berkisar antara Rp 15 juta sampai Rp 25 juta,” bebernya.

What do you think?

Written by virgo

SMP Negeri 2 Lintau Buo Utara, Pemanfaatan Aplikasi Canva Dalam Pembelajaran PAI

Dua Bumdes di Mentawai Dapat Bantuan Mobil Pikap dari Kemendes RI