in

Tingkatkan Pemahaman dan Peran Perempuan Dalam Politik di Pasbar

EDUKASI: Wabup Risnawanto, Ketua GOW Pasbar Fitri Risnawanto, dan Pensehat GOW Titi Hamsuardi, bersama peserta sosialisasi di Aula Kantor Bupati Pasbar, Kamis (9/11).(PEMKAB PASBAR FOR PADEK)

Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Kabupaten Pasaman Barat menggelar Sosialisasi Peran Perempuan Dalam Politik Demokrasi. Acara tersebut dibuka langsung oleh Wakil Bupati Risnawanto di Aula Kantor Bupati Pasbar, pada Kamis (9/11).

Hadir dalam kegiatan itu Ketua Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Pasbar, Fitri Risnawanto, Penasehat GOW, Titi Hamsuardi, serta beberapa stakeholders terkait. Sosialisasi tersebut menghadirkan Ketua Kaukus Perempuan Politik Indonesia (KPPI) Provinsi Sumatera Barat dan Ketua KPU Kabupaten Pasaman Barat sebagai narasumber.

Wakil Bupati Risnawanto menyampaikan bahwa GOW merupakan wadah berhimpun bagi beberapa organisasi perempuan dan memiliki peran besar sebagai payung bagi seluruh organisasi wanita. GOW diharapkan dapat berperan dalam meningkatkan pengetahuan dan informasi mengenai dunia perpolitikan.

“Pemkab Pasaman Barat sangat berharap GOW ini menjadi sebuah lembaga yang bergerak di bidang sosial, membantu pemerintah dalam melaksanakan pembangunan, meningkatkan kesejahteraan masyarakat, terutama di sektor pembangunan perempuan,” ucap Risnawanto.

Ia juga berharap GOW dapat menjadi organisasi wanita yang berhasil, dinamis, dan menjadi sumber inspirasi, harapan, serta kekuatan masyarakat dalam memberdayakan potensi yang dimiliki.

Sedangkan Fitri Risnawanto menekankan pentingnya Sosialisasi Peran Perempuan Dalam Politik Demokrasi. Tujuan dari kegiatan ini adalah meningkatkan pemahaman peran perempuan dalam berpolitik, kepemimpinan, partisipasi, dan keterwakilan perempuan dalam pengambilan keputusan politik.

“Sosialisasi ini dilakukan dengan tujuan untuk meningkatkan pemahaman peran perempuan dalam politik dan kepemimpinan. Partisipasi dan keterwakilan perempuan legislatif masih sangat rendah, dan hari ini kami berharap dapat memberikan pengaruh terhadap isu kebijakan terkait kesetaraan gender,” jelas Fitri Risnawanto.

Penasehat GOW Titi Hamsuardi menambahkan bahwa pemerintah telah menyiapkan kuota 30 persen perwakilan perempuan di setiap daerah untuk berkompetisi dalam Pemilu tahun 2024. Ia juga mengajak perempuan perwakilan partai untuk menjaga persatuan dan kesatuan dalam menjaga keharmonisan Pemilu.

Ketua pelaksanaan kegiatan Sosialisasi, Anna Rahmadia, menjelaskan bagaimana peran perempuan dalam berbagai aspek kehidupan. Berdasarkan survei atau penelitian, perempuan dan laki-laki saat ini memiliki kesempatan yang sama untuk aktif secara politik dan membuat keputusan serta kebijakan. (roy)

What do you think?

Written by Julliana Elora

Desember, 2 Koridor Trans Padang Beroperasi

Nevi Hadiri Seminar Parenting Bersama Wali Murid SDIT An Nadzir