in

UIN Palembang kerja sama dengan Y-EPIC Korea Selatan

Palembang (ANTARA) – Universitas Islam Negeri (UIN) Raden Fatah Palembang, Sumatera Selatan menjalin kerja sama dengan Y-EPIC Korea Selatan untuk memperkuat kolaborasi Tri Dharma Perguruan Tinggi skala internasional.

“Perjanjian kerja sama tersebut telah ditandatangani Kepala Biro Administrasi Umum, Perencanaan dan Keuangan UIN Palembang Dur Brutu bersama Direktur of Y-EPIC Republik Korea Woo Chul Lee di Aula Fakultas Adab dan Humaniora UIN Palembang, pada 22 Agustus 2023,” kata Rektor UIN Raden Fatah Prof Nyayu Khodijah di Palembang, Rabu.

Menurut dia, penandatangan MoU skala internasional itu bukti komitmen UIN Raden Fatah meningkatkan akreditasi internasional perguruan tinggi.

“Penandatangan kerja sama ini bentuk upaya UIN Raden Fatah mengambil peran yang memberikan dampak di dunia khususnya kolaborasi Tri Dharma Perguruan Tinggi berskala internasional,” ujarnya.

What do you think?

Written by Julliana Elora

The Babies bangkit setelah kehilangan gim pembuka babak 32 besar

Polres OKU Sumsel tanam ratusan bibit pohon penghijauan