in

Pemkab Muba Ramah Tamah dengan Tim Penilai Sekolah Sehat Nasional

.

Sekayu, BP–Pemerintah Kabupaten Musi Banyuasin menyambut kedatangan Tim Penilai Sekolah Sehat tingkat Nasional dan Tim Pendampingan dari Provinsi Sumatera Selatan dalam Acara Ramah Tamah di Guest House Griya Bumi Serasan Sekate, Selasa (6/8/2019).

Tim penilai sekolah sehat ini disambut Bupati Muba Dodi Reza Alex Noerdin diwakili Asisten Bidang Administrasi Umum Setda Muba H Ibnu Sa’ad SSos MSi, bersama Ketua TP PKK Kabupaten Muba Hj Erini Mutia Yufada, dan perangkat daerah Muba.

.

Kedatangan Tim Penilai Sekolah Sehat Nasional tersebut direncanakan akan menilai SD Anwar Karim di Kecamatan Tungkal Jaya pada hari Rabu (7/8/2019).

Dalam sambutannya Asisten Bidang Administrasi Umum Setda Muba mengatakan sekolah tersebut merupakan salah satu sekolah terbaik di Bumi Serasan Sekate, dan berharap para tim penilai dapat memberikan penilaian secara objektif.

“Kami sudah melakukan penilaian internal namun demikian kami menyerahkan sepenuhnya kepada tim , untuk melakukan penilaian,” kata Ibnu.

.

Ia juga meminta selain menilai tim penilai juga dapat memberikan pemahaman agar Pemkab Muba bisa melakukan perbaikan di sekolah-sekolah dalam Kabupaten Muba.

Sementara itu Tim Penilai Sekolah Sehat Nasional dari Kemendikbud Syaefudin SPd menyampaikan sistem penilaian sekolah sehat adalah dari tampilan sekolah dan tingkah laku anak-anak hidup bersih dan sehat.

.

“Besok kami akan menilai sekolah disini dengan izin Pemerintah Kabupaten Muba. Mudah-mudahan lancar dan keadaan seperti yang kami harapkan,” tandasnya.

Adapun Rombongan Tim Penilai Sekolah Sehat Tingkat Nasional lainnya yakni  Hanna Syaffiyah Zulaidah SKM MPM dari Kementerian Kesehatan, Agis Adriansyah Hidayat SE dari Kementerian Agama, dan untuk Tim Pendampingan dari Provinsi Sumatera Selatan, dr Lisa Maryati MKM, Ismawati SKM MKes, Drs Rini Mardalena MSi, dan Vera Setyawati SKM MSi.#arf

What do you think?

Written by Julliana Elora

TMMD 105, Kodim 0401, dan Dinsos Muba Bedah Tiga Rumah di BHL

Bioderma Sebium Lotion & Bioderma Mat Control, Toner dan Pelembab untuk Kulit Kombinasi dan Berminyak