in

Program JKN layak ditiru negara lain

Jakarta (ANTARA Sumsel) – Pimpinan Deputi organisasi kemanusiaan The Elders Dr Gro Harlem Brundtland menyatakan program Jaminan Kesehatan Nasional yang dilakukan pemerintah Indonesia layak ditiru oleh negara-negara lain, bahkan negara maju.
Dalam keterangan tertulis yang dikutip dari laman resmi Kementerian Kesehatan di Jakarta, Jumat, Gro mengapresiasi Indonesia yang merupakan negara berkembang sudah menjalankan program untuk menjamin kesehatan masyarakat dalam cakupan yang luas.
“The Elders sangat terkesan dengan langkah yang sudah diambil oleh pemerintah Indonesia, juga komitmen semua pihak baik pemerintah maupun pemangku kepentingan yang terkait lainnya dalam melaksanakan JKN,” kata Dr. Gro.
Gro menilai penyelenggaraan JKN yang sudah dilakukan oleh pemerintah Indonesia adalah sesuatu yang sebenarnya harus dilakukan oleh negara lain yang lebih kaya, dan ini adalah sesuatu yang layak dipuji karena Indonesia pada saat ini adalah negara berkembang.
Diakuinya bahwa tantangan dalam penyelenggaraan JKN sangat banyak, sama halnya dengan yang dialami oleh negara lain. Salah satu tantangan tersebut adalah masalah pembiayaan.
The Elders menyarankan kepada pemerintah Indonesia untuk menjajaki sumber daya lain yang lebih kuat, salah satu yang disarankan adalah dari perpajakan.
Dia menilai penyelenggaraan JKN sangat penting yang turut berkontribusi pada pembangunan.
“Dalam pandangan kami, pada penyelenggaraan JKN ada sesuatu yang sangat penting karena berkaitan dengan tujuan-tujuan pembangunan internasional,” ucap Dr. Gro.
The Elders merupakan kelompok independen yang didirikan oleh mendiang Nelson Mandela. Anggotanya terdiri dari para pemimpin global yang bekerja sama dalam mendukung upaya-upaya terkait perdamaian dan hak asasi manusia. 

What do you think?

Written by Julliana Elora

Prodi ‘Sport Tourism’ Pertama di Dunia Dibuka Poltekpar Palembang

Gelombang Selat Karimata capai 3 meter