in

40 Hari setelah Pesawat Jatuh, Empat Anak Ditemukan Selamat di Hutan Kolombia

Empat orang anak dari komunitas pribumi di Kolombia ditemukan hidup di selatan negara itu pada Jumat (9/6/2023), setelah lebih dari lima minggu atau 40 hari pesawat yang mereka tumpangi jatuh di hutan lebat.

Presiden Kolombia Gustavo Petro menyebutkan bahwa empat kakak beradik itu diselamatkan oleh militer di dekat perbatasan antara provinsi Caqueta dan Guaviare Kolombia. Lokasinya tidak jauh dari lokasi pesawat jatuh.

Sebelumnya, pesawat jenis Cessna 206 yang membawa tujuh orang dalam rute dari Araracuara, provinsi Amazonas ke San Jose del Guaviare, sebuah kota di provinsi Guaviare, mengalami kerusakan mesin dan jatuh pada dini hari 1 Mei lalu ketika peringatan mayday.

Tiga orang dewasa, termasuk pilot dan ibu dari empat orang itu, Magdalena Mucutuy, tewas akibat kecelakaan itu. Jenazah mereka ditemukan di dalam pesawat. Empat saudara kandung, berusia 13, 9, 4 serta seorang bayi berusia 12 bulan ditemukan selamat.

Kakek dari tiga perempuan dan satu laki-laki yang selamat itu, Narcizo Mucutuy mengatakan kepada wartawan bahwa dia senang dengan berita penyelamatan cucunya. “Sebagai kakek dari cucu saya yang hilang di hutan Yari, saat ini saya sangat senang,” ujarnya seperti dilansir CNA.

Foto-foto yang dibagikan oleh militer Kolombia menunjukkan sekelompok tentara dengan empat anak di tengah hutan. “Kegembiraan bagi seluruh negeri! Empat anak yang hilang … di hutan Kolombia tampak hidup,” kata Petro dalam pesan melalui Twitter.

Petro awalnya melaporkan bahwa anak-anak telah ditemukan pada 17 Mei dalam sebuah pesan di Twitter, tetapi kemudian menghapus postingan tersebut  dengan mengatakan bahwa informasi tersebut belum dikonfirmasi.

“Mereka bersama, mereka lemah, biarkan dokter menilai mereka. Mereka menemukannya, itu membuat saya sangat bahagia,” kata Petro kepada wartawan, Jumat, menambahkan anak-anak itu membela diri sendirian di tengah hutan.

Tim penyelamat, didukung oleh anjing pencari, sebelumnya telah menemukan buah-buahan yang dibuang setelah dimakan anak-anak untuk bertahan hidup serta tempat berlindung yang dibuat dari tumbuh-tumbuhan hutan.

Pesawat dan helikopter dari angkatan darat dan udara Kolombia dikerah dalam operasi penyelamatan itu.(cna)

What do you think?

Written by Julliana Elora

Danlanud Bangga Penas Tani 2023 Digelar di Pangkalan TNI AU Sutan Sjahrir

Motif Pelaku Penipu Tiket Konser Coldplay, Pernah Tertipu Tiket Blankpink