in

5 Tempat Aneh di Indonesia yang Paling Misterius

Tempat aneh yang menyimpan misteri dengan unsur keangkeran menjadi salah satu hal menarik bagi sejumlah kalangan yang suka dengan hal mistis. Tak hanya di luar negeri saja, Indonesia juga memiliki sejumlah tempat aneh begitu.

Di sejumlah lokasi yang ada di Indonesia memang menyimpan hal-hal gaib dan tentunya membuat siapa saja merasa merinding. Tempat aneh penuh misteri seperti yang akan diulas kali ini ternyata sering dijadikan sebagai lokasi uji nyali.

Salah satu hal yang aneh adalah munculnya penampakan yang membuat banyak kalangan merinding ketakutan. Bagi kamu yang penasaran dengan keanehannya, langsung simak saja 5 tempat aneh di Indonesia yang paling misterius:

1.Rumah Pondok Indah

Menurut cerita, banyak orang pernah melihat penampakan hantu yang terlihat seperti bapak-bapak berjalan hilir mudik di depan halaman rumah pondok indah. Lebih misteriusnya lagi, pada tahun 2002 silam ada seorang pedagang nasi goreng yang hilang tanpa jejak ketika lewat di depan rumah berhantu ini. Sungguh aneh sekali memang rumah pondok indah ini.

2.Taman Kota Langsat

Sebenarnya, Taman Kota Langsat ini adalah fasilitas olahraga dan bersantai yang cukup lengkap. Di dalamnya juga ditanami pepohonan yang hijau nan asri. Tapi sayangnya, banyak orang tidak memanfaatkan fasilitas ini sehingga tempatnya menjadi sepi. Dari kesepian itulah taman kota menjadi angker terlebih saat malam hari. Konon katanya pada saat malam hari warga sering melihat kuntilanak berada di pohon besar di dalam Taman Langsat itu.

3. Rumah Kentang Dharmawangsa

Konon katanya, di rumah kentang ini pada zaman dahulu ada anak kecil yang terjatuh ke dalam kuali yang sedang digunakan merebus kentang. Bahkan, beberapa orang kerap mencium aroma kentang rebus dan suara tangisan anak kecil.

Baca Juga: 15 Fenomena Aneh di Pantai Carita

4. Lintasan Kereta Bintaro

Pada zaman dahulu ada tragedi kecelakaan yang menewaskan ratusan orang di dekat Stasiun Sudimara Bintaro. Di lintasannya sendiri juga sering terjadi kecelakaan hingga berulang kali. Lintasan ini sering dianggap penuh misteri atau angker karena kerap muncul suara tangisan ataupun jeritan dari seorang wanita. Salah satu teknisi rel pernah mendengar suara jeritan dan juga mahkluk berlumur darah yang tampak seperti seorang korban kecelakaan.

5.Terowongan Casablanca

Konon katanya Terowongan Casablanca dibangun diatas kuburan sehingga membuat lokasi ini menjadi aneh, angker dan penuh misteri. Di tempat ini sering terjadi kecelakaan akibat munculnya sosok wanita yang secara tiba-tiba menyebrang di depan kendaraan yang sedang berjalan. Untuk mengantisipasi terjadinya kecelakaan, para pengendara dianjurkan membunyikan klakson dengan tujuan untuk menyapa para roh halus yang ada di terowongan itu.

Itulah 5 tempat aneh yang paling misterius di Indonesia. Hingga kini masih diliputi tabir horor yang tak pernah tersingkap. Kamu berani mengunjunginya?

What do you think?

Written by virgo

Harry Kane Cedera Saat Spurs Melaju

Coblos Ganda Pas Pilkada, Warga Aceh Barat Divonis 36 Bulan Penjara