in

Abu Ngoh : Kebakaran Diduga Karena Ada Anak-anak Naik ke Lantai atas Untuk Merokok

Pondok pesantren (Ponpes) Nurul Fata Gampong Teupin Gajah, Kecamatan Pasie Raja, Kabupaten Aceh Selatan, Senin (11/12/2017) hangus terbakar. (Foto: IST)

ACEHTREND.CO, Tapaktuan – Sebanyak empat unit asrama putri pesantren Nurul Fata Gampong Teupin Gajah, Kecamatan Pasie Raja, Kabupaten Aceh Selatan dilalap sijago Merah. Kebekaran tersebut diperkirakan pukul 14:00 WIB.

Menurut pimpinan pesantren, Teungku Mukhlis, kebakaran tersebut berawal dari lantai dua asrama. Dan api baru bisa dipadamkan beberapa jam kemudian setelah adanya bantuan masyarakat setempat dan mobil kebakaran yang kerahkan dari Bandara T. Cut Ali.

Baca : Breking News : Pesantren Nurul Fata Teupin Gajah Aceh Selatan Terbakar

“Pertama saya tidak tau adannya kebakaran. Sebab waktu itu saya sedang tidur dirumah, tiba-tiba ada yang teriak kebakaran pesantren, saya kira pesantren Abu Daud (pesantren babussa’dah),” ungkap Teungku Mukhlis atau yang sering dipanggil Abu Ngoh pada aceHTrend, senin (11/12/2017).

Abu Ngoh mengatakan, dari informasi beberapa orang warga, kebakaran tersebut diduga adanya anak-anak yang naik kelantai atas buat merokok.

“Itu cuma dugaan, tapi kita tidak menuduh. Sampai sekarang kita belum tau apa motif yang sebenarnya,” ujar Abu Ngoh.

Abu Ngoh melanjutkan, atas kejadian tersebut dua unit asrama putri dilantai atas rusak parah, sementara dua unit dilantai bawah juga tidak bisa ditempati lagi oleh santriwati.

“Lantai atas rusak parah, sementara lantai bawah juga tidak bisa ditempati lagi,” papar Abu Ngoh.

Sementara itu, semua peralatan santriwati yang berada dalam asrama dikabarkan hangus terbakar.

“Untuk santri yang mengalami musibah asramanya, sekarang sudah kita pindahkan ke Pesantren baru,” sebut Abu Ngoh. []

Komentar

What do you think?

Written by Julliana Elora

Fadli Zon Jabat Plt Ketua DPR RI Pasca Novanto Mundur

Pencegahan Korupsi Terus Dilakukan