in

Adelino: 200 Tambang di Sumbar hanya PT Semen Padang Miliki Rescuer MRT

Inspektur Tambang Kementerian ESDM, Adelino Sandha, mengapresiasi latihan bersama tentang Confined Space Rescue yang digelar PT Semen Padang, Rabu (29/6). Kegiatan ini dapat menjadi contoh bagi perusahaan tambang lainnya yang ada di Sumbar.

Menurutnya, latihan gabungan seperti ini adalah upaya dari PT Semen Padang untuk mengasah kemampuan para rescuer MRT.

“Saat ini ada sekitar 200 tambang di Sumbar. Namun, yang ada Mine Rescue Team (MRT) baru Semen Padang. Kami berharap, perusahaan tambang lainnya dapat menjadikan Semen Padang sebagai role model,” kata Adelino.

Ia pun juga berharap latihan bersama ini dapat dilakukan secara rutin, supaya dapat mengasah skill para rescuer MRT PT Semen Padang. Karena, skill rescuer tersebut tidak hanya dibutuhkan untuk area tambang, tapi juga di tempat lain.

Contohnya pada saat terjadinya bencana alam, para rescuer dari MRT PT Semen Padang ini tentunya bisa berkalaborasi dengan Basarnas dan BPBD dalam memberikan pertolongan.

“Jadi, menurut kami, latihan bersama ini adalah medianya untuk meningkatkan skill para rescuer,” katanya.

Latihan gabungan di area Villa 242 IUP 329 tambang batu kapur PT Semen Padang itu dibuka oleh Kepala Unit Operasi Tambang, Departemen Tambang & Pengelolaan Bahan Baku PT Semen Padang, Hendri Priparis. Hadir Kepala Kantor Badan Pencarian dan Pertolongan Klas A Padang, Abdul Malik, dan Inspektur Tambang Kementerian ESDM, Adelino Sandha.

Latihan gabungan itu juga diikuti relawan Tim Reaksi Cepat (TRC) Semen Padang, dan Badan Pemadam Kebakaran Semen Padang, volunteer MRT, dan disaksikan observer dari PT. Kereta Api Indonesia.(*)

What do you think?

Written by Julliana Elora

Vaksin PMK Diberikan 3 Tahap di Solok Selatan!

Lewat Iman, Imigrasi Padang Masuk ke Nagari-Nagari