in

Antisipasi Covid-19, Anggota DPRD Mentawai Rapid Test Sekali Dua Minggu

Guna menghindari penyebaran virus Covid-19, sekali dua minggu seluruh anggota DPRD Mentawai melakukan rapid test. Ini dilakukan untuk mendukung kegiatan anggota dewan saat berada di luar lapangan atau di tengah-tengah masyarakat.

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Kepulauan Mentawai, Lahmuddin Siregar menjelaskan pemeriksaan rapid test tersebut atas inisiatif seluruh anggota DPRD Mentawai.

“Ini merupakan inisiatif dari dewan kita. Sebab, hampir seluruh anggota DPRD melakukan kegiatan kunjungan kerja ke masyarakat. Jadi biar lebih aman setiap dua minggu sekali kita lakukan rapid test,” ungkap Juru Bicara Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Kabupaten Kepulauan Mentawai, Senin (22/06/2020)

Salah seorang anggota DPRD Mentawai, Fernando Sabajou, mengaku mendukung pengecekan kesehatan agar terus dilakukan selama masa pandemi Covid-19.

“Jadi dengan begitu masyarakat tidak merasa waswas jika ketemu dengan kami anggota DPRD saat melakukan kunjungan kerja ke lapangan. Dengan demikian kegiatan kita di DPRD bisa tetap berjalan meskipun di situasi pandemi korona,” paparnya.

Ia meminta masyarakat tidak merasa takut berlebihan menanggapi informasi virus korona di Kabupaten Kepulauan Mentawai. Tinggal bagaimana, katanya, menjaga kesehatan dan mematuhi imbauan pemerintah terkait pencegahan penyebaran virus korona. (rif)

The post Antisipasi Covid-19, Anggota DPRD Mentawai Rapid Test Sekali Dua Minggu appeared first on Padek.co.

What do you think?

Written by Julliana Elora

Antisipasi Lonjakan Kasus, Pemkab Mentawai Bantah Tempat Karantina “Ladang Proyek”

PPDB Online Hari Pertama di Solsel, Situs tak Bisa Diakses