in

Azwar Anas Unggul dalam Survei Cawagub

SURABAYA – Bupati Banyuwangi, Abdullah Azwar Anas menjadi kandidat calon wakil gubernur (cawagub) yang paling diinginkan masyarakat dalam kontestasi pemilihan gubernur (Pilgub) Jatim.

Hasil survei Surabaya Survey Center (SSC) periode Juni 2017 menunjukkan, Anas memiliki elektabiitas sebesar 12,9 persen, mengungguli cawagub lain seperti Ketua DPD PDI Perjuangan Jatim, Kusnadi sebesar 7,5 persen, Ketua Kadin Jatim La Nyala 7,4 persen, anggota DPR RI Anang Hermansyah 6,9 persen, Ketua DPW PKB Jatim A. Halim Iskandar 6 persen, dan disusul Menpora Imam Nahrawi dengan 5,8 persen.

“Munculnya nama Azwar Anas sebagai kandidat cawagub paling diinginkan publik karena saat yang bersangkutan menjabat sebagai bupati yang berprestasi dan inovatif, Prestasinya dikenal hingga dilevel nasional. Sementara Pak Kusnadi saat ini menjawab sebagai ketua DPD PDIP Jatim, wakil ketua DPRD Jatim dan menjadi anggota dewan DPRD jatim beberapa kali periode, selain itu Kusnadi dikenal sebagai politisi yang mudah bergaul dan sederhana” papar peneliti SSC, Edi Marzuki, di Surabaya, Rabu (12/7). SB/AR-3

What do you think?

Written by virgo

Alasan Mengapa Kamu Jangan Meremehkan Seorang Introvert!

Lima Hari Kerja di Sekolah Hanya untuk Guru