Palembang (Antarasumsel.com) – Badan Search And Rescue Nasional Kantor SAR Palembang tengah melakukan seleksi perekrutan anggota baru lulusan Sekolah Menengah Atas dan Sekolah Menengah Kejuruan.
Badan Search And Rescue Nasional (Basarnas) Kantor SAR Palembang adalah Lembaga Pemerintah Nonkementerian yang bertugas melaksanakan pemerintahan di bidang pencarian dan pertolongan (Search And Rescue/SAR) kata, Kepala Kantor Basarnas setempat, Letkol SAR Toto Mulyono, di Palembang, Rabu.
Dijelaskannya, Basarnas mempunyai tugas pokok melaksanakan pembinaan, pengkoordinasian, dan pengendalian potensi SAR dalam kegiatan terhadap orang dan material yang hilang atau dikhawatirkan hilang atau menghadapi bahaya dalam pelayaran dan/atau penerbangan, serta memberikan bantuan dalam bencana dan musibah lainnya sesuai dengan peraturan SAR nasional dan internasional.
“Penanganan terhadap musibah yang dimaksud yaitu pencarian (search) dan pertolongan (rescue). Dalam melaksanakan tugas penanganan musibah pelayaran dan penerbangan harus sejalan dengan Intenational Maritime Organization
(IMO) dan Organisasi Penerbangan Sipil Internasional (ICAO),” katanya.
Menindak lanjuti Peraturan Pemerintah tersebut Basarnas saat ini sedang berusaha mengembangkan organisasinya Lembaga Pemerintah Non Departemen sebagai upaya menyelenggarakan pelaksanaan SAR yang efektif, efisien, cepat, handal, dan aman.
“Basarnas tengah melakukan seleksi perekrutan personel baru untuk di lapangan. Dan nantinya mereka yang lulus seleksi akan mengikuti diklat untuk pembekalan sebelum nantinya diterjunkan ke lapangan” ujar Toto.
Syarat utama personel Basarnas harus sehat jasmani dan rohani dan punya jiwa petualang yang mampu menghadapi tantangan alam, karena tugas personel Basarnas diterjunkan dalam situasi bencana beragam baik di laut, darat dan udara.
“Personel Basarnas harus mempunyai kekuatan mental, fisik, inteligensi untuk menghadapi tantangan ganasnya alam di lapangan guna memberikan pertolongan pada setiap bencana yang terjadi dan siap setiap waktu,” tegasnya.
Editor: M. Suparni
COPYRIGHT © ANTARA 2017
Terkait