in

Begini Penjelasan Juru Kunci Makam Angling Darma Di Lereng Kendeng

PATI, ZonaSatu– Prabu Angling Dharma, adalah salah satu Raja di kerajaan Malawapati yang pernah berkuasa pada tahun 1200 sampai 1300 Masehi ditemani oleh patihnya yang setia Batik Madrim.

Sang prabu, dimakamkan tepatnya di Dusun Mlawat, Desa Baleadi, Kecamatan Sukolilo, Kabupaten Pati, yang tak jauh dengan makam patihnya dengan jarak sekitar 2 km yang dimakamkan di Desa Kedung Winong, Sukolilo, Pati

Juru kunci makam Angling Dharma yang bernama Mbah Suroso, saat ditemui menjelaskan, bahwa Prabu Angling Darma adalah titisan dari Batara Wisnu yang melakukan moksa (Mati menyatu dengan alam), tepatnya di bawah lereng gunung kendeng.

“Kalau makam Prabu Angling Dharma yang benar itu terletak di Pati, kalaupun ada di wilayah Bojonegoro, itu hanya petilasan di mana Sang Prabu pernah singgah di sana saat, dirinya dikutuk menjadi burung belibis putih,”Katanya.

Suroso atau yang akrab dipanggil mbah Bungkuk, mengaku jika sering didatangi Prabu Angling Dharma di dalam mimpinya, untuk merawat dan menjaga makam Prabu Angling Darma.

What do you think?

Written by Julliana Elora

100 Penyair akan Hadiri Temu Penyair Asia Tenggara II di Padangpanjang

Pelayanan Pengujian Kendaraan Bermotor Kota Pariaman Sudah Akreditasi B