in

Bingung Membeli Handphone Xiaomi, Ini Pengetahuan Tentang Garansi yang Akan Menenangkan

Kebanyakan orang termasuk orang tua saya sendiri masih bertanya-tanya tentang hal ini dan enggan memilih xiaomi karena takut ketika ada kerusakan dan harus kemana memperbaikinya. Sebenarnya hal itu sudah tidak berlaku di tahun 2018 ini karena sebenarnya xiaomi sudah resmi di Indonesia walaupun sebagiannya masih di import dari luar untuk dijual di Negara Indonesia. Berikut saya akan menjelaskan tentang Garansi Resmi dan Garansi Distributor atau Garansi Toko:


1. Xiaomi dengan Garansi Resmi

Sumber: tokopedia.com

Tulisan TAM disini menandakan bahwa Produk handphone merk Xiaomi ini sudah resmi di Indonesia dan jika handphone tersebut mengalami kerusakan maka anda bisa langsung menghubungi toko tempat anda membeli produk ini tetapi kerusakan tersebut memang bawaan dari handphone Xiaomi bukan kecerobohan pemakai. Contoh seperti pada saat pembelian SIM-Card tidak jalan atau kabel data tidak berfungsi.

2. Xiaomi Garansi Distributor (China)

Sumber: tokopedia.com

3. Perbedaan harga antara Garansi Resmi dan Garansi Distributor (China)

Sumber: andhiko123.wordpress.com

Perbedaan harga ketika handphone tersebut memang lumayan apalagi bagi anda yang memang mempunyai uang yang tidak terlalu banyak. Karena saya akan ambil contoh satu jenis handphone merk Xiaomi Note 4 dengan harga 2.400.000 untuk Garansi Resmi Indonesia dan 2.000.000 untuk Garansi Distributor (China).

4. Kesimpulan

Sumber: historyterminal.wordpress.com

Pilihan tetap ada ditangan anda, jika anda yang masih takut menggunakan handphone merk Xiaomi ini maka belilah yang bergaransi resmi Indonesia yang tentunya hal ini sudah resmi dan tercatat di database kementerian dengan budget yang tentunya lebih mahal tetapi lebih terjamin. Tetapi jika bagi yang sudah terlanjur mempunyai garansi distributor (China) maka saya sarankan untuk menggunakan dengan versi software aslinya dan jangan diupgrade karena walaupun harga yang lebih murah tetapi setelah melakukan upgrade fitur yang telah ada, kebanyakan menghilang dan sulit dikembalikan.

Dan untuk masalah komplenan kerusakan perangkat keras atau hardware untuk yang bergaransi distributor (China) bisa dikatakan untung-untungan karena sampai saat ini untuk produk import adalah keminesan dari Xiaomi walaupun ada sebagian distributor berani menjamin dan tetap bertanggung jawab kepada konsumen atau pemakai. Tetapi disisi lain, masih ada distributor yang lepas begitu saja dan hanya berani menjual saja.


kamu juga bisa menulis karyamu di vebma,dibaca jutaan pengunjung,dan bisa menghasilkan juta rupiah setiap bulannya,

What do you think?

Written by Julliana Elora

Perbedaan Pasar Tradisional dan Pasar Modern

Gempa 5,3 SR Rusak Sejumlah Bangunan di Geumpang