in

BNI Syariah Padang Bagikan 100 Paket Alat Tulis ke Anak-anak Dhuafa

PT. Bank BNI Syariah Cabang Padang membagikan 100 paket alat tulis, kepada anak-anak dhuafa asuhan Yayasan Rumah Anak Sholeh (RAS) Kota Padang, Jumat (15/5/2020) lalu.

Branch Manager BNI Syariah Padang Heru Mulyadi Ramdhan menyampaikan, pembagian 100 paket alat tulis melalui program Kisah Cinta Hasanah ini, bekerja sama dengan Yayasan Hasanah Titik.

Program ini rutin dilaksanakan setiap tahun di bulan Ramadhan, dan merupakan salah satu bagian dari rangkaian program milad ke-10 PT Bank BNI Syariah.

Menurutnya, bulan Ramadhan merupakan bulan penuh berkah dan menjadi momen yang sangat berharga untuk berbagi dan peduli terhadap sesama, demi mendapatkan berkah yang tidak terbatas.

“Kegiatan ini rangkaian dari Milad 10 BNI Syariah. Untuk itu, kami membagikan 100 paket alat tulis kepada anak-anak dhuafa asuhan Yayasan Rumah Anak Sholeh Kota Padang. Total nilainya sebesar Rp 10 juta,” ungkap Heru, Kamis (21/5/2020).

Heru menambahkan, pembagian barang donasi tersebut dilakukan dengan memerhatikan prosedur protokol kesehatan, seperti memakai hand sanitizer, serta memakai alat pelindung diri (APD) masker dan sarung tangan.

“Bantuan paket alat tulis ini diharapkan bisa bermanfaat dan membuat anak-anak dhuafa asuhan Yayasan Rumah Anak Sholeh semakin bersemangat dalam belajar di bulan Ramadhan maupun sesudah Ramadhan,” tukas Heru.

Sementara itu, Perwakilan Yayasan Rumah Anak Sholeh (RAS) Kota Padang, Hari, mengucapkan terima kasih atas bantuan 100 paket alat tulis dari BNI Syariah Padang bersama Yayasan Hasanah Titik.

“Semoga bantuan yang diberikan bernilai ibadah di sisi Allah SWT,” ujar Hari. (esg)

The post BNI Syariah Padang Bagikan 100 Paket Alat Tulis ke Anak-anak Dhuafa appeared first on Padek.co.

What do you think?

Written by Julliana Elora

Jangan Ambil Keuntungan saat Pandemi Covid-19

Ketua DPRD Bantu Sembako Warga, THL dan Jurnalis Terdampak Covid-19