Minggu, 20 November 2016 15:45 WIB
* Dicokok Polisi di Rumah Keuchik
BLANGKEJEREN – Gadis imut Bunga (15)–bukan nama sebenarnya–terlibat cinta buta dengan pria muda Juanda alias Wanda (30), tercatat warga Tanjung Beringin, Kecamatan Hinai Langkat, Sumatera Utara yang menjadi tukang bangunan di Blangkejeren.
Gadis itu nekat lari dari rumah sejak Selasa (15/11), dan belakangan setelah dicari pihak keluarga, gadis itu bersama Wanda ditemukan dalam sebuah angkutan umum hendak menuju Aceh Tenggara. Saat itu Bunga sempat disuruh pulang oleh sang abangnya, namun secara mengejutkan, gadis itu malah kabur dari bus bersama Juanda menuju hutan dan pegunungan.
Sang abang lari pulang dengan tangan hampa dan pencarian kembali dilakukan oleh keluarga Bunga. Upaya pencarian kembali menemukan titik terang, setelah pihak keluarga Bunga dilaporkan oleh kerabatnya yang lain, bahwa Bunga dan Wanda telah turun gunung menuju rumah penghulu (keuchik) Agusen, Blangkejeren, sejak Kamis (17/11). Tak diketahui berapa jauh pasangan bak romeo-juliet itu mengharungi belantara.
Disebut-sebut keduanya sempat meminta kepada Penghulu Agusen untuk dinikahkan, namun sang keuchik keberatan. kawasan perbatasan Galus dan Agara.
Keluarga Bunga lalu membuat pengaduan ke polisi, dengan laporan perbuatan melarikan gadis di bawah umur. Polisi yang bergerak cepat akhirnya segera mencokok Juanda di rumah Penghulu Agusen, Jumat (18/11) petang.
Kapolres Galus AKBP Bhakti Eri N, melalui Kasat Reskrim Iptu Eko Rendi Oktama, Sabtu (19/11) mengakui jika pihaknya kini sudah menahan Juanda, terlapor melarikan gadis di bawah umur. “Pelaku seorang buruh bangunan yang diamankan polisi diduga melakukan tindak pidana kejahatan terhadap kemerdekaan orang sebagaimana diatur pada pasal 331 ayat 1 angka 1 KUHP, dengan ancaman hukuman 7 tahun penjara,” sebut Kasat Reskrim Polres Galus.(c40)