Kopi adalah minuman hasil seduhan biji kopi yang telah disangrai dan dihaluskan menjadi bubuk. Kopi merupakan salah satu komoditas di dunia yang dibudidayakan lebih dari 50 negara.
Banyak orang yang memilih untuk memulai hari dengan secangkir kopi. Mungkin Anda salah satunya. Tak salah jika sejak dulu masyarakat Indonesia sudah akrab dengan minuman dari biji kopi yang disangrai dan dihaluskan ini, karena Indonesia sangat kaya akan jenis kopi dan menjadi penghasil kopi terbesar keempat di dunia.
Sejarah mencatat bahwa penemuan kopi sebagai minuman berkhasiat dan berenergipertama kali ditemukan oleh Bangsa Etiopiadi benua Afrika sekitar 3000 tahun (1000 SM) yang lalu. Kopi kemudian terus berkembang hingga saat ini menjadi salah satu minuman paling populer di dunia yang dikonsumsi oleh berbagai kalangan masyarakat. Indonesia sendiri telah mampu memproduksi lebih dari 400 ribu ton kopi per tahunnya. Disamping rasa dan aromanya yang menarik, kopi juga dapat menurunkan risiko terkena penyakit kanker , diabetes , batu empedu, dan berbagai penyakit jantung (kardiovaskuler).
Ini dia jenis kopi yang diminati dan populer di Indonesia :
1. Kopi Arabika
Kopi Arabika dikenal sebagai kopi tradisional yang memiliki cita rasa terbaik di dunia. Kopi ini memiliki ukuran biji lebih kecil dan tersebar hampir di seluruh dunia hingga mampu menguasai 70%-80% pasar dunia. Rasa dan aromanya lebih nikmat dan memiliki kandungan kafein yang lebih rendah sehingga lebih aman untuk dikonsumsi.
2. Kopi Luwak
Kopi Luwak sempat booming dan menjadi fenomenal karena dihasilkan melalui proses yang tidak biasa. Biji kopi harus dimakan lebih dahulu oleh luwak, sejenis musang berukuran kecil. Biji kopi yang tidak tercerna sempurna akan dikeluarkan kembali bersama kotoran luwak. Kopi inilah yang diambil dan diproses untuk dijadikan minuman.
Kopi asli Indonesia ini memiliki rasa yang lembut dan eksotis dengan sentuhan rasa fruity dan sedikit rasa rempah-rempah, sebagai hasil dari proses fermentasi biji kopi oleh luwak. Kadar kafeinnya pun rendah sehingga aman bagi siapa saja. Berbagai keunggulan ini membuat Kopi Luwak dinobatkan sebagai salah satu jenis kopi termahal di dunia.
3. Kopi Robusta
Kopi Robusta memiliki ukuran biji yang besar dan berbentuk oval. Meski kualitasnya tidak sebaik Arabika, Kopi Robusta memiliki keunggulan dapat tumbuh di daerah sejuk maupun panas, sehingga bisa ditemui di negara-negara tropis maupun subtropis. Harganya lebih rendah karena rasanya lebih pahit dan sedikit asam, serta kandungan kafeinnya lebih tinggi.
4. Kopi Sidikalang
Kawasan Bukit Barisan merupakan tanah pegunungan yang kaya mineral, sehingga memengaruhi kualitas kopi Sidikalang yang ditanam di kawasan ini. Kopi yang berasal dari Kabupaten Dairi, Sumatera Utara, ini dikenal sangat bermutu tinggi. Karena itulah, kopi yang menjadi icon kopi Sumatra ini sangat populer, bahkan mampu bersaing dengan kopi Brazil.
5. Kopi Arang
Kopi beraroma cabai? Itulah keunikan dari Kopi Arang, kopi asli Indonesia yang berasal dari Jember. Kopi yang menjadi salah satu kopi terbaik di Jawa ini juga disebut Java Jampit. Selain aromanya, keunikan Kopi Arang juga terletak pada cara atau proses pembuatannya. Biji kopi disangrai hingga gosong, tetapi rasanya tidak terlalu pahit.
6. Kopi Jawa
Siapa tak kenal Java Coffee? Rasa dan aromanya yang nikmat menjadikan Kopi Jawa sebagai kopi asli Indonesia yang mendunia. Begitu terkenalnya Kopi Jawa, hingga kata Java dalam bahasa slang Inggris identik dengan kopi. Kopi yang termasuk jenis Arabika ini sudah diproduksi sejak abad ke-17 oleh Pemerintah Kolonial Belanda.
7. Kopi Lampung
Jika Anda melancong ke Lampung, terutama ke daerah dataran tingginya, Anda akan melihat hamparan kebun kopi di mana-mana. Sebagian besar perkebunan kopi tersebut merupakan perkebunan rakyat yang terpusat di daerah Lampung Tengah, Lampung Barat, dan daerah Tanggamus, dan jenis yang paling banyak ditanam adalah kopi Robusta.
Itu dia jenis-jenis kopi yang terpopuler di indonesia, tertarik untuk mencoba.
kamu juga
bisa menulis karyamu di vebma,dibaca jutaan pengunjung,dan bisa menghasilkan juta
rupiah setiap bulannya,