Direktur PDAM Adrial bersama Ketua DPRD Mardiansyah kunjungi warga disabilitas.
Memaknai momentum 77 tahun kemerdekaan Republik Indonesia, Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Kota Padang Panjang kucurkan Corporate social responsibility (CSR) berupa layanan pemasangan jaringan air bersih ke sejumlah warga pelanggan baru.
Direktur PDAM Kota Padang Panjang, Adrial A Bakar menyebut program CSR berupa pemasangan Sambungan Rumah (SR) tersebut diberikan dengan memperhatikan sejumlah indikator sasaran. Diantaranya disebutkan Adrial, pemasangan gratis SR tersebut hanya diperuntukkan bagi warga kurang mampu di wilayah layanan persuhaan tersebut.
Program CSR tersebut juga dilakukan, sekaitan dengan belum terakomodirnya sejumlah kebutuhan masyarakat kurang mampu terhadap jaringan air bersih PDAM melalui pembiayaan Dana Alokasi Khusus (DAK) 2021 lalu.
Di momentum hari kemerdekaan ini, PDAM juga memerdekakan masyarak kurang mampu di Padang Panjang untuk mendapatkan layanan air bersih dengan menggratiskan seluruh biaya pemasangan sambungan baru senilai Rp1,5 juta hingga Rp2 juta tersebut. Masing-masing untuk warga di Kelurahan Tanah Paklambiak, Silaiang Bawah, Tanah Hitam dan Paninjauan, beber Adrial melalui selularnya, Rabu (10/08/2022).
Selain gratis program SR gratis, kemeriahan momentum kemerdekaan kali ini juga diwarnai PDAM dengan memanjakan pelanggan setia melalui pemberian Reward bagi yang melakukan pembayaran pada setiap tanggal 1 untuk 30 orang.
Kita juga memberikan semangat kemerdekaan bagi pelanggan yang menunggak. Pada momentum ini, PDAM memberikan penghapusan denda tunggakan rekening air, khusus untuk kelompok pelanggan Rumah Tangga A dan B jika melunasi paling lambat 17 Agustus nanti, sebut Adrial.
Sementara untuk memeriahkan hari H kemerdekaan RI 17 Agustus mendatang, Adiral juga menyebut pihaknya telah mempersiapkan beragam program dan kegiatan di internal perusahaan. Tidak hanya eksternal, di internal perusahaan juga terdapat serangkaian program memeriahkan HUT RI ini nantinya, pungkasnya. (ava)