in

Evaluasi Perbaikan GOR Batu Batupang

TINJAU GOR: Bupati Solok Epyardi Asda
melihat kondisi terkini GOR Batu Batupang setelah dibersihkan, Kamis (3/11).(IST)

Jelang pelaksanaan turnamen sepakbola Bupati Solok Cup, Pemkab Solok kunjungi GOR Batu Batupang untuk melakukan pengecekan persiapan gelaran tersebut, Kamis (3/11).

“Berhubung Bupati Solok Cup digelar besok (hari ini, red), saya ingin melihat bagaimana kesiapan serta proses pembersihan GOR ini,” ujar Bupati Solok, Epyardi Asda, Kamis (3/11).

Dikatakannya, GOR Batu Batupang sudah tidak terurus beberapa tahun terakhir, oleh karena itu pihaknya sudah melakukan pembersihan, dan kedepannya akan dilakukan renovasi.

Untuk diketahui, semenjak awal bulan September Tahun 2022, Pemkab Solok sudah membersihkan, mengecat tribun, memotong rumput di dalam GOR, dan meratakan lapangan sepak bola.

“Saya sudah meminta OPD terkait agar GOR bisa ditata dan dirawat, karena selama ini keberadaannya terabaikan,” tambahnya.

Terpisah, Bupati Solok Epyardi Asda mengatakan, akan menjadikan GOR Batu Batupang sebagai titik kumpul pegiat olahraga, baik sepakbola, bulutangkis, lari, senam dan lainnya.

“Saat ini kita sudah mulai membenahi dan membersihkan GOR Batu Batupang. Kita sudah suruh cek sama bagian terkait, seperti bagian umum dan Dinas PU untuk membenahinya, serta kita akan memperbaiki juga fasilitas UMKM, karena apapun ivennya nanti diharapkan bisa meningkatkan UMKM Solok,” tukasnya. (frk)

What do you think?

Written by Julliana Elora

Electrifying Agriculture Siap Dukung Listrik Andal

Rakor LLAJ , Wawako Kaji Penyelenggaraan Lalu Lintas