Kita yakin tim futsal PON Kepri jadi kuda hitam di PON Papua
Tanjungpinang (ANTARA) – Ketua Satgas Kontingen PON Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) Buralimar optimistis cabang olahraga futsal Kepri bakal tembus babak semifinal PON Papua XX 2021.
“Target masuk semifinal saja dulu. Syukur-syukur dapat medali emas, perak atau perunggu,” kata Buralimar di Tanjungpinang, Kamis (23/9).
Buralimar menyebut tim futsal PON Kepri sudah berada di Papua, sejak Selasa (21/9).
Seluruh atlet dalam kondisi sehat dan bugar. Mereka bahkan sudah menjalani serangkaian latihan sekaligus penyesuaian dengan arena pertandingan di klaster Mimika.
Sebelum ke Papua, tim futsal PON Kepri juga telah melakukan uji coba melawan tim-tim futsal profesional di Tangerang, Banten.
Anak asuh Suhendra Jamal itu mampu menyapu bersih tiga pertandingan dengan kemenangan cukup menjanjikan.
“Dari hasil uji coba itu, kita yakin tim futsal PON Kepri jadi kuda hitam di PON Papua,” ucap Buralimar.
Lanjut Buralimar tim futsal PON Kepri tergabung di grup A dengan Nusa Tenggara Barat (NTB), Papua, Kalimantan Barat dan Sumatera Utara.
Pada pertandingan perdana, Jumat (24/9), tim futsal PON Kepri akan menghadapi NTB. Selanjutnya Sabtu (25/9) melawan Kalimantan Barat. Senin (27/9) melawan Papua dan Selasa (28/9) melawan Sumatera Utara.
Menurut Buralimar secara fisik dan mental, atlet-atlet futsal Kepri sudah siap berkompetisi di ajang nasional empat tahunan itu.
“Semua lawan berat. Kita harus fokus melakoni laga demi laga dengan target kemenangan,” demikian Buralimar.
Baca juga: Futsal Sumatera Utara siap hadapi tuan rumah PON Papua
Baca juga: Kedatangan tim futsal Maluku Utara disambut warga di Timika
Baca juga: Kontingen Sulawesi Selatan mulai berangkatkan atlet futsal ke Papua
Baca juga: Tim futsal Kalbar matangkan strategi permainan hadapi PON Papua
Pewarta: Ogen
Editor: Junaydi Suswanto
COPYRIGHT © ANTARA 2021