in

Gara-gara “Mencuri Raden Saleh”, Angga Yunanda tertarik belajar IT

Jakarta (ANTARA) – Aktor Angga Yunanda mengaku ketagihan mempelajari IT setelah memainkan karakter Ucup dalam film “Mencuri Raden Saleh”.

Ucup adalah seorang hacker yang merupakan otak dari pencurian lukisan karya Raden Saleh. Untuk mendalami perannya, Angga belajar IT kepada Teguh Aprianto, hacker asal Indonesia yang terkenal hingga ke manca negara – kini bekerja sebagai cyber security researcher.

Angga mengatakan bahwa dia mendapat banyak ilmu tentang dunia IT dan bagaimana cara membajak sebuah situs. Menurutnya, pengalaman belajar IT sangat menyenangkan.

​​Baca juga: Empat aktor muda jadi Duta Festival Film Indonesia 2021

“Tertarik banget sih karena kebetulan sebelum memerankan karakter ini aku cukup jauh dari dunia IT. Setelah aku lihat, ternyata ini bisa jadi salah satu hobi yang menyenangkan sih, tapi aku masih baru belajar dan masih jauh banget sih,” kata Angga dalam jumpa pers film “Mencuri Raden Saleh” di Jakarta, Kamis.

Dari proses belajar ini, Angga juga menjadi lebih waspada dengan kejahatan di dunia siber. Dia juga sempat diperlihatkan beberapa fakta tentang kebocoran data.

“Kemarin aku sempat diperlihatkan bahwa data-data kita sangat bisa diakses semua orang. Itu sebenarnya hal yang sangat fatal dan ini perlu untuk dibangun kesadaran masyarakatnya,” ujar pemain film “Dua Garis Biru” itu.

Film ini bercerita tentang enam anak muda yang berencana mencuri lukisan tak ternilai harganya di Istana Presiden, yaitu lukisan “Penangkapan Pangeran Diponegoro” karya Raden Saleh.

Gerombolan anak muda ini diperankan oleh para aktor seperti Iqbaal Ramadhan (The Forger-Piko), Angga Yunanda (The Hacker-Ucup), Aghniny Haque (The Brute-Sarah), Umay Shahab (The Handyman-Gofar), Ari Irham (The Driver-Tuktuk), hingga Rachel Amanda (The Negotiator-Fella). Masing-masing karakter memiliki kemampuan unik yang sesuai dengan julukan mereka.

Selain keenam nama di atas, “Mencuri Raden Saleh” juga menampilkan Dwi Sasono, Atiqah Hasiholan, Tio Pakusadewo, Andrea Dian dan Ganindra Bimo.

Baca juga: Film “Mencuri Raden Saleh” mulai diproduksi

Baca juga: Anggy Umbara ungkap tantangan saat proses syuting “The Watcher”

Baca juga: Film thriller komedi “The Watcher” akan rilis di Disney+ Hotstar

Pewarta: Maria Cicilia
Editor: Maria Rosari Dwi Putri
COPYRIGHT © ANTARA 2021

What do you think?

Written by Julliana Elora

Pak De 4 Kali Cabuli Anak Tetanggadi Kelurahan Parupuk Tabing, Modus Pinjamkan Hp kepada Korban, Beri Uang Rp 10 Ribu biar Tutup Mulut

Iqbaal Ramadhan sempat stres belajar melukis