in

Hendri Septa: Tamat SD dan SMP Wajib Hafal Satu Jus Qur’an

Pemko Padang melalui Dinas Pendidikan TA 2022/2023 mewajibkan seluruh murid Sekolah Dasar (SD) dan siswa Sekolah Menengah Pertama (SMP), wajib hafal satu jus Alqur’an.

“Ketentuan ini untuk menciptakan generasi muda yang hafal Alqur’an, dan menjadi tekad Pemko Padang,” ungkap Wako Padang Hendri Septa, saat pembukaan Program Cerdas Qur’an tingkat pelajar SD dan SMP se-Kota Padang yang digelar Padang TV, Rabu (15/6/2022).

Kepedulian terhadap pembentukan generasi yang berkarakter Qur’an, wajib menjadi target Disdik Padang, yang nantinya langsung ia kawal.

“Sebagai daerah yang menganut falsafah adat bersandi syarak, syarak basandi kitabullah, sudah menjadi tanggung jawab kita, mewajibkan para siswa muslim wajib hafal Qur’an dan nantinya akan jadi syarat kelulusan SD naik tingkat ke jenjang SMP,” tegas Hendri Septa.

Mensukseskan program satu siswa wajib hafal satu  jus Alqur’an tersebut, Wako Padang mewanti-wanti Dinas Pendikan dan Kepala Sekolah untuk mengawal hafalan peserta didik secara berkala.

“Kita harus (dalam tanda petik) paksa anak-anak kita untuk menghafal Alqur’an, karena dengan terpaksa nanti akan menjadi biasa. Jika sudah hafal Alqur’an, tentunya akan hadir generasi Kota Padang yang Qur’an ni yang tidak hanya satu jus, tapi juga terus bertambah hafalan di setiap jenjang pendidikan,” papar Hendri.

Hendri Septa mengapresiasi program “Cerdas Qur’an yang digelar Padang TV  bekerja sama dengan Dinas Pendidikan Kota Padang.

Ratusan pelajar tingkat SD dan SMP di Padang ikut ambil bagian dalam iven Cerdas Qur’an. Nantinya program ini menjadi wadah bagi hafiz-hafiz sekolah menunjukkan kemampuan mereka.

“Kita sangat berterima kasih kepada Dinas Pendidikan, pihak sekolah dan tentunya Padang TV yang telah mengangkat acara cerdas Qur’an ini. Kita berharap program ketangkasan menguasai Alqur’an dan kandungannya ini berkelanjutan,” harap Wako.

Direktur Padang TV Rita Gusveniza memaparkan bahwa program tersebut merupakan upaya memberikan ruang kepada siswa-siswi untuk tampil dan memecah kebuntuan mereka belajar selama pandemi.

“Saat ini sangat masif gerakan hafiz qur’an di Sumatera Barat dan jadi kewajiban bagi kita bersama menjaga semangat mereka untuk terus membumikan Alqur’an di Ranah Bundo,” ujar Veni.

Pada pembukaan Cerdas Qur’an tingkat pelajar SD dan SMP tersebut terlihat antusiasnya siswa-siswi, orang tua, guru dan kepala sekolah mengikuti setiap babak pertandingan.

Wako Padang pun secara spontan menghadirkan 3 sepeda kepada siswa yang berhasil menjawab pertanyaan sambung ayat yang diberikan Wako Padang yang piawai menabuh drum ini.(*)

What do you think?

Written by Julliana Elora

Baru Menjabat 4 Bulan, Anggota DPRD Padang Lauwwira Meninggal Dunia

Perluas Program Makmur, PKT Tanam Jagung 50 Hektare di Gorontalo