in

HUT 77 RI di Blok G Belimbing, Irwan Basir: Tak Ada Pendatang atau Pribumi

Warga Blok G RW XI mulai RT 01 sampai RT 08 Perumnas Belimbing Kelurahan Kuranji Kecamatan Kuranji Kota Padang, meriahkan HUT ke 77 RI dengan berbagai lomba yang dilaksanakan pada Minggu (21/8) di Lapangan Segi Tiga RT 6.

Kegiatan lomba dimulai dengan gerak jalan pukul 09.00 wib dibuka sekaligus dilepas oleh Ketua DPD LPM Kota Padang, Irwan Basir Datuk Rajo Alam.

Antusias warga Blok G RW XI terlihat dari kekompakan mereka mengenakan pakaian merah putih saat mengikuti gerak jalan. Rutenya start di lapangan segi tiga Rt 6 terus ke Jalan Tui dan masuk jalur 2 Perumnas Belimbing- finish kembali lapangan segi tiga.

Gerak jalan yang memperebutkan hadiah utama 1 unit sepeda bantuan dari Irwan Basir Datuk Rajo Alam dan banyak hadiah lainnya.

Irwan Basir mengapresiasi kegiatan ini dan ucapan terima kasih kepada seluruh warga yang telah berpartisipasi mensukseskan kegiatan lomba ini. “Warga harus kompak dan bersatu, tidak ada pribumi atau pendatang, kita sama semua di Blok G ini,” katanya.

Ketua RW XI Blok G, Gusman Gumanti juga membantu terlaksananya kegiatan ini. “Kita ucapkan banyak terima kasih kepada Ketua LPM Datuk Rajo Alam dan saudara Adek warga Jeruk 1 RT 01 yang telah banyak membantu terutama hadiah dan juga lainnya, acara ini akan tutup dengan main KIM tapi waktunya belum bisa dipastikan,” kata Gusman.

Ketua panitia yang juga Ketua Pemuda RW XI Rinaldi yang akrab dipanggil Ismet berharap kegiatan ini mempersatukan warga dan memberikan hal positif untuk pemuda-pemudi di Blok G.

Usai gerak jalan dilanjutkan lomba panjat pinang. Edismar Murad, pengurus masjid di Blok G menyatakan bangga terhadap rangkaian kegiatan HUT RI karena bisa menjadi ajang silaturahmi warga RT 01 sampai RT 08. (sar)

What do you think?

Written by Julliana Elora

Meriahkan HUT RI ke 77, Karang Taruna Sugihrejo Gelar Pesta Rakyat

Prabowo Raih 4 Bintang Kehormatan Utama, Andre: Pantas jadi Presiden