in

Idra Putri, Guru MTsN 1 Padang Juara 3 Nasional Menulis Esai: Literat Hebat Teruji

MEMBANGGAKAN: Guru Bahasa Indonesia dan Waka Bidang Kurikulum
MTsN 1 Kota Padang, Idra Putri bersama Kepala Madrasah, Isrizal dan jajaran
Madrasah.(TIM LAMAN GURU)

Makin teruji dan jadi Literat hebat. Demikian kata untuk menggambarkan kemampuan Idra Putri, guru Bahasa Indonesia dan Wakil Kepala Bidang Kurikulum Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 1 Kota Padang.

Ini dibuktikan dengan prestasi sebagai juara 3 lomba menulis Esai tingkat nasional. Informasi prestasi tersebut diumumkan panitia pelaksana secara virtual melalui zoom meeting, Kamis (23/11) dalam bahasa Inggris di tengah Seminar Internasional.

Lomba adu kompetensi para Literat itu diselenggarakan oleh Program Studi S.3 Keguruan Bahasa Indonesia, Universitas Negeri Padang, pada 10 Oktober s/d 10 November 2023.

Lomba tersebut digelar dalam rangka Hari Guru Nasional, dengan tema, ”Menjadi Guru Profesional, Berkarakter di Era Millenial”. Idra Putri tembus level nasional dengan tulisan esainya yang berjudul “Guru Cerdig di Era Lidig (Guru Cerdas Digital di Era Literasi Digital).

Kepala MTsN 1 Kota Padang, Isrizal mengapresiasi prestasi yang diraih Idra Putri. Ia berharap prestasi hebat ini dapat memicu semangat menulis para pendidik khususnya guru madrasah di Sumatera Barat dan Indonesia pada umumnya.

Isrizal mengucapkan Selamat dan Sukses kepada Idra Putri yang sudah berhasil meraih Juara 3 pada lomba menulis esai tingkat nasional.

“Pertahankan dan tingkatkan terus prestasi literasi ini sebagai motivasi bagi guru yang lain, sekaligus mengangkat marwah madrasah agar terus berbicara di kancah nasional dan internasional,” ungkap Isrizal dengan bangga.

“Sungguh ini sebuah prestasi hebat, spektakuler dan telah menjawab tantangan para pendidik dalam penyajian pembelajaran di era digitalisasi dan transformasi yang disajikan oleh Guru Profesional dan Berkarakter di Era Millenial,” sambung Isrizal.

Sementara itu Idra Putri, mengungkapkan rasa syukur, haru dan bangga atas prestasi yang diraihnya. “Prestasi ini diraih berkat dorongan dari internal dan eksternal dengan dorongan inspirasi yang kuat,” ujar Idra.

Saat ditanya tentang kiat sukses menulis hingga tembus kancah nasional, Idra yang baru-baru ini dinobatkan sebagai 100 penulis terbaik nasional itu menjelaskan bahwa, menulis merupakan soal kemauan yang dibiasakan dan harusnya dijadikan kebiasaan.

Kalau sudah ada kemauan, maka kita akan berusaha melakukannya. Dengan menulis kemampuan berpikir kita akan terasah menjadi lebih baik. Dengan menulis di media cetak, media online dan blog bisa melatih kita menjadi terbiasa, tentunya sering membaca referensi dan tulisan orang hebat lainnya.

Harapan Idra, ke depannya tulisan-tulisan yang sudah dihasilkan bisa menjadi inspirasi bagi semua pembaca. Alam takambag jadi guru. Apapun bisa kita jadikan pelajaran. Semoga tulisan berikut lebih baik lagi dan bisa berkompetesi dilevel internasional. (Dafril, GURU MTSN 1 KOTA PADANG)

What do you think?

Written by Julliana Elora

Andre Rosiade: Gerindra Menang karena Dekat dengan Rakyat

Bagaimana Kondisi 231 Pekerja asal Sumbar di Jepang Pasca Gempa? BP2MI Tunggu Info KBRI