JAKARTA – Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) diproyeksikan akan bergerak cenderung variatif atau mixed tertekan pada perdagangan hari ini (30/3). Pergerakan IHSG secara teknikal kembali mencetak rekor baru dengan bergerak mendekati level 5.600 setelah rebound pada support MA7.
“Diperkirakan IHSG akan bergerak cenderung mixed tertekan pada perdagangan selanjutnya, mengimbangi rekasi positif IHSG setelah tertinggal penguatan bursa global akibat libur nasional pada Selasa. Range pergerakan IHSG akan berada di level 5.550-5.600 pada perdagangan Kamis (30/3).
Saham-saham yang masih dapat dicermati di antaranya ACES, ASRI, GJTL, INCO, JSMR, dan TINS,” terang analis PT Reliance Securities Tbk, Lanjar Nafi dalam risetnya, Rabu (29/3). Pascalibur Nyepi, IHSG pada penutupan perdagangan Rabu ditutup naik 51,31 poin atau sebesar 0,93 persen di level 5.592,51 dengan volume sedang.
Investor asing tercatat kembali melakukan net buy 932,96 miliar rupiah meskipun kondisi IHSG pada saat ini cenderung jenuh beli.
yni/AR-2