in

Irjen Pol Suharyono: Jangan jadi Polisi Sombong

SOLOK, METRO–Kapolda Sumbar Irjen Pol Suharyono meminta jajarannya untuk tidak menjadi anggota Polri yang Sombong dan meminta agar terus memerikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat.

Hal tersebut dikatakan Polisi berpangkat bintang dua itu saat memberikan arahan kepada para personel di sela-sela kunjungan kerja ke Polres Solok Arosuka dan Polres Solok Kota, Rabu (23/11).

“Pangkat apapun, jabatan apapun itu hanya ama­nah, ikuti saja alurnya seperti air yang mengalir. Jangan sampai melakukan pelanggaran maupun pe­nyimpangan,”ungkap Irjen Pol Suharyono.

Ia berharap kepada seluruh anggota di Polres Solok Kota untuk menjadi polisi yang baik ditengah tengah masyarakat.

“Dengan niatnya yang bagus dan baik. Apapun yang dilakukan dan ditebar adalah kebaikan, maka akan dibalas dengan kebaikan juga,” ucapnya.

Selain itu, Irjen Pol Suharyono mengajak kepada seluruh personel yang bertugas di Polres Solok, silahkan pahami kembali PRESISI (Prediktif, Responsibilitas, dan Transparansi Ber­keadilan) yang merupakan program prioritas Kapolri.

“Tolong diingat kembali, dibaca dan di implementasikan kembali dalam me­lak­sanakan tugas sesuai dengan tupoksinya (tugas pokok),” ucap Kapolda Sumbar.

Ia berpesan, agar selalu dan melanjutkan pengabdian yang terbaik kepada masyarakat. Kemudian jangan menjadi polisi yang menolak masyarakat yang datang.

“Berikan pelayanan yang terbaik kepada ma­syarakat. Torehkan semua yang baik, tebar kebaikan karena tugas kita sehari-hari adalah ibadah,” ajaknya. (rgr)

What do you think?

Written by virgo

Hari Guru Nasional, MAN Aceh Singkil Bentangkan Karpet Merah Untuk Menghormati Guru

Presiden Tinjau Langsung Episentrum Gempa Cianjur