in

IRT asal Gowa Digelandang Polisi, Mengaku Mampu Gandakan Uang

PROHABA.CO, GOWA – Seorang ibu rumah tangga (IRT) di Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan harus berurusan dengan hukum setelah berdalih mampu menggandakan uang hingga miliaran rupiah usai dirasuki arwah kakeknya.

IRT tersebut digelandang petugas setelah menipu tetangganya hingga belasan juta rupiah.

Korban yang sadar telah ditipu tak tinggal diam dan melaporkan kasus yang menimpanya itu ke pihak berwajib, sehingga pelaku diringkus polisi, pada Jumat, (5/5/2023).

Peristiwa ini berawal di komplek perumahan Bokolu, Kelurahan Mangngalli, Kecamatan Pallangga, beberapa bulan lalu.

Saat itu korban, Kartika Yuli (43) rela menyerahkan uangnya hingga Rp 15 juta lantaran terperdaya dengan iming-iming uang Rp 1 miliar.

“Kami awalnya bertetangga, dia (pelaku) ngontrak dan katanya bisa menggandakan uang jadi satu miliar karena dirasuki oleh arwah kakeknya,” kata Kartika saat menjelaskan peristiwa yang dialaminya kepada Kompas.com di halaman Mapolsek Pallangga pada Jumat, (5/5/2023).

Korban mengaku awalnya menyerahkan uang tunai senilai Rp 1,5 juta dan terus berlanjut hingga Rp 15 juta.

Hal ini lantaran pelaku berinisial RM (52) terus meminta uang kepada korban atas perintah arwah si kakek.

Baca juga: Dua Tersangka Pencuri Uang di Gandapura Akui Perbuatannya

Baca juga: Komplotan Pembobol Rumah di Deliserdang Bawa Kabur Dua Sepmor

Baca juga: Di Duga Hilang Sejak Nov 2021, Ibu Dan Anak Tewas Di Tangan Mbah Slamet dukun Pengganda Uang

“Terakhir dia mengaku bahwa arwah nenek moyangnya bersama empat orang temannya jadi ada empat arwah yang meminta uang untuk digandakan jadi satu miliar,” kata korban.

Waktu terus berjalan dan uang tak kunjung dikembalikan apalagi berlipat hingga Rp 1 miliar.

Korban akhirnya tersadar telah diperdaya dan melaporkan peristiwa ini kepada pihak yang berwajib.

Polisi yang menerima laporan korban berhasil meringkus RM tanpa perlawanan.

Saat dimintai keterangan, RM mengakui perbuatannya dan mengaku terpaksa melakukan penipuan lantaran himpitan ekonomi.

“Iya saya salah pak, kalau awalnya saya cuma minta lima ratus ribu sampai cukup satu juta lima ratus, dan itu bisa menjadi satu miliar,” kata RM saat dimintai keterangan oleh polisi pada Jumat, (5/5/2023).

Aparat kepolisian sendiri masih melakukan penyelidikan terkait dengan peristiwa ini.

Pasalnya polisi menduga bahwa korban berjumlah lebih dari satu orang.

RM sendiri saat ini telah meringkuk di sel tahanan Mapolsek Pallangga bersama barang bukti sejumlah kwitansi pemberian uang tunai dari korban.

“Modus penipuan ini adalah tersangka mengiming-imingi bahwa uang korban bisa berlipat ganda menjadi satu miliar dan barang bukti yang kami amankan berupa kwitansi pemberian uang tunai dari korban,” kata Ipda Nouva Tanjung, Kanit Reskrim Polsek Pallangga.

(kompas. com)

Baca juga: WOW, Rumah Mewah Milik Mbah Slamet Dukun Pengganda Uang

Baca juga: Polisi Temukan 10 Jenazah yang Diduga Dibunuh Dukun Pengganda Uang

Baca juga: Ritual Dukun Pengganda Uang Bikin Geger, Pakai Darah Manusia dan Jenglot

What do you think?

Written by Julliana Elora

GAWAT, Jika RUU Kesehatan Disahkan IDI dan Nakes Ancam Mogok Nasional

Dorong KTT ASEAN Bahas TPPO, Presiden: Perdagangan Manusia Harus Diberantas Tuntas